Memotivasi Umat Islam Hafal Alquran, Rian D'Masiv Dukung Daqu Project

Altov Johar | 10 Maret 2019 | 17:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Rian D'Masiv tergerak untuk ambil bagian dalam Daqu Project. Rian dipercaya menjadi music director untuk single berjudul Indonesia Menghafal Al-Qur’an, dengan harapan dapat memotivasi umat Islam untuk menghafalkan Alquran dan menjadikannya sebagai pedoman hidup.

Keterlibatan Rian D'Masiv di project ini bermula ketika dirinya mengunjungi Lombok beberapa waktu lalu. Kala itu Daarul Qur'an tengah membuat gerakan membangun 1.000 Rumah Tumbuh dan Rumah Tahfidz untuk para korban gempa Lombok.

"Ternyata banyak kegiatan dan program yang cukup menggerakkan hati saya untuk ikutan dalam project ini. Ternyata tidak melulu soal uang, tapi bagaimana kita bisa memberi manfaat bagi banyak orang," ungkap Rian D'Masiv belum lama ini.

Untuk ke depannya, Rian ingin meluangkan waktu dan terlibat di proyek-proyek seperti yang digagas Daarul Quran ini. Bahkan dalam waktu dekat, Daqu Project akan merilis album, dengan melibatkan beberapa musisi nasional.

"Menurut aku ini adalah kegiatan yang luar biasa. Harusnya saya bisa meluangkan waktu untuk hal-hal seperti ini ketimbang melulu mikirin bisnis atau uang dari pekerjaan saya sebagai musisi," kata Rian.

Rian juga bersyukur bisa mengajak Virzha untuk menyumbangkan suaranya dalam project ini. Diharapkan, dari projek ini akan lahir pemimpin di Indonesia yang bisa membaca dan menghafal Al-Qur’an. "Itu sih yang keren," pungkas Rian D'Masiv.

(tov / ray)

Penulis : Altov Johar
Editor: Altov Johar
Berita Terkait