Band Wolftank Gelar Konser Amal untuk Konservasi Mangrove

Romauli Gultom | 14 Oktober 2019 | 16:23 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Saat ini Jakarta memiliki kualitas udara yang buruk. Sudah waktunya  memulai gerakan dari diri sendiri untuk peduli alam dan lingkungan sekitar. 

Hal itu juga yang digalakkan band Wolftank yang ikut berkolaborasi dalam konser amal  I Like Monday, I Like Nature: Music for Conservation” yang akan diselenggarakan pada 28 Oktober 2019.

Band yang terdiri dari musisi senior Indonesia yakni Tyo Nugros, Ariyo Wahab, Kin Aulia dan Noey yang tergabung dalam Wolftank mengajak masyarakat untuk ikut peduli alam lewat konservasi mangrove.

Kolaborasi ini terjalin sebagai respons terhadap buruknya kualitas udara Jakarta, yang diinisiasi oleh Associate Director of Philantrophy YKAN Dee Adnan dan didukung oleh salah satu Dewan Penasihat YKAN, Tony Wenas. 

Melansir riset dari The Nature Conservancy yang dilakukan pada 2016, salah satu solusi untuk menciptakan kota yang sehat adalah dengan memanfaatkan infrastruktur alami. Dalam hal ini, hutan mangrove menjadi salah satu infrastruktur alami dengan kemampuannya menyerap karbon hingga 1.000 ton per hektar.

"Alam seringkali menjadi inspirasi dalam berkarya. Kami pun percaya, musik dan kegiatan konservasi dapat berkolaborasi untuk menginspirasi dan mengajak semakin banyak lagi orang terlibat, berkontribusi langsung melestarikan bumi,” kata Ariyo Wahab, vokalis WOLFTANK dalam jumpa pers di Grand Indonesia, belum lama ini.
    
Untuk itu, Wolftank pun ambil bagian dalam konser amal tersebut sehingga menjadi upaya untuk menyadarkan masyarakat luas akan pentingnya ekosistem mangrove bagi kawasan pesisir maupun perkotaan. Sejatinya, setiap individu dapat melakukan perubahan. 

Seluruh hasil pengumpulan dana dari kegiatan ini akan diperuntukkan bagi konservasi dan restorasi ekosistem mangrove di Jakarta. Setiap pembelian satu tiket konser tersebut, menandai satu buah bibit mangrove yang akan ditanam bersama-sama pada November 2019 nanti. 

Penulis : Romauli Gultom
Editor: Romauli Gultom
Berita Terkait