Sinetron Ratapan Ibu Tiri, Atalarik Syach Dipasangkan dengan Amanda Manopo

Ari Kurniawan | 25 Januari 2020 | 20:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Atalarik Syach hadir di sinetron terbaru ANTV, "Ratapan Ibu Tiri". Arik --sapaan akrabnya-- berperan sebagai Bayu.

"Bayu adalah seorang bapak yang penuh dengan kasih sayang, yang ditinggal mati oleh istri dan harus mengurus tiga anaknya," jelas Atalarik Syach, kepada tabloidbintang.com, Jumat (24/1). 

Di tengah kesendiriannya, Bayu dijodohkan oleh Kanza (diperankan Amanda Manopo), seorang gadis yang masih sangat belia. Konflik terjadi saat anak-anak Atalarik menentang pernikahan tersebut dan menolak kehadiran Amanda sebagai ibu tiri mereka. 

"Sosok Bayu ini sebenarnya dingin aja. Tapi, anak-anaknya yang nggak setuju ayahnya menikah lagi, jadi berontak," bilang Atalarik Syach. 

Berakting dengan Amanda Manopo, yang tak lain adalah juniornya, Atalarik Syach mengaku sama sekali tak kesulitan. Arik bahkan memuji kualitas akting Amanda.'

"Juniornya bagus-bagus ini. Karena pada dasarnya semua bawa kualita, jadi senang, kita happy, nggak ada hambatan. Karena ini berat ya, penuh dengan air mata. Saya rasa sosok seperti Amanda Manopo bisa menguasai tugasnya," bilang Atalarik Syach. 

Lebih lanjut, Atalarik Syach menyampaikan beberapa pesan positif yang terkandung dalam cerita Ratapan Ibu Tiri. Salah satunya tentang sosok ibu tiri, yang selama ini diidentikkan dengan sosok jahat dan kejam. 

"Ibu tiri itu nggak selalu sosok yang menyeramkan. Ada di luar sana wanita-wanit yang baik, yang soleha, mau mengurus keluarga dengan tulus, tapi jalan hidup mereka nggak mudah, penuh hambatan. Ya, jadi membuka mata masyarakat aja, mengajari yang muda-muda untuk lebih banyak bersyukur juga," tutur Atalarik Syach. 

(ari)

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait