Teater Koma Pentaskan "Republik Cangik" 13 - 22 November 2014

Administrator | 4 November 2014 | 02:03 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - TEATER koma kembali menggelar pementasan.

Kali ini dengan lakon "Republik Cangik" yang akan dipentaskan di Gedung Kesenian Jakarta pada 13 - 22 November 2014.

Produksi ke-136 ini akan menghadirkan aktor dan aktris kawakan dari Teater Koma, seperti Rita Matu Mona, Budi Ros, Subarkah Hadisarjana, Anneke Sihombing, Dorias Pribadi, Alex Fatahillah, dan sejumlah nama lainnya.

Menurut Nobertus Riantiarno, penulis naskah sekaligus sutradara "Republik Cangik", garis besar pementasan ini adalah memberi inspirasi bahwa kita harus mensyukuri semua musibah, karena di balik itu semua pasti ada berkah.

"Teater merupakan media untuk berekspresi,dan selalu memiliki pesan yang ingin disampaikan kepada penonton melalui harmonisasi akting, tari, musik, visual, dan beragam unsur lainnya. Dalam produksi ke 136 ini Teater Koma mengajak kita  memahami cerminan untuk  melihat diri kita secara jujur dan semoga di balik semua musibah yang terjadi akan terdapat berkah," ungkap pria yang biasa disapa Nano itu saat konferensi pers di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jl. MH Thamrin, Jakarta Pusat (3/11)

Tertarik menyaksikannya? Anda bisa membeli tiket secara online di www.gedungkesenianjakarta.co.id dan www.blibli.com. Kisaran harga tiket pada Selasa-Kamis mulai Rp.100.000 - Rp.250.000, dan Jumat-Minggu Rp 125.000 - Rp 300.000.

(syifa nurrahmi / gur)

Penulis : Administrator
Editor: Administrator
Berita Terkait