10 Besar Rating TV Minggu, 18 Juli 2021: Emtek Akhirnya Ungguli MNC Group

Indra Kurniawan | 20 Juli 2021 | 08:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Dominasi MNC Group di 10 besar rating tv dalam sepekan terakhir akhirnya terpatahkan. Dalam daftar terbaru untuk program yang tayang pada Minggu (18/7), MNC Group yang membawahi RCTI, MNCTV, GTV, dan iNews hanya menempatkan 3 program. Terbanyak kali ini diraih Emtek yang memayungi SCTV dan Indosiar.

Tiga besar masih dikuasai RCTI. Jika di hari biasa komposisinya Ikatan Cinta, Amanah Wali 5, dan Putri Untuk Pangeran, di akhir pekan posisi Putri Untuk Pangeran digantikan Masterchef Indonesia season 8.

Kokoh di puncak rating Ikatan Cinta yang mengumpulkan TVR 13,9 dengan audience share 51,0 persen. Posisi runner up ditempati Amanah Wali 5 dengan TVR 5,8 dan share 35,4 persen. Sementara itu program ajang pencarian bakat di bidang masak mengantongi TVR/share 5,3/27,8.

Upin & Ipin Bermula MNCTV duduk di posisi 6 dengan TVR 2,5 dan share 10,7 persen. Dominasi Emtek dipimpin oleh Buku Harian Seorang Istri yang akhirnya bisa melewati Dari Jendela SMP setelah seminggu terakhir berada di bawahnya.

Bertengger di peringkat 4, Buku Harian Seorang Istri berhasil menghimpun TVR 3,3 dan audience share 12,4 persen. Menguntit di bawahnya Dari Jendela SMP yang meraih TVR 2,9 dan share 13,7. Ini raihan TVR terendah sinetron produksi Sinemart semenjak pindah jam tayang pukul 17.30 WIB.

Melengkap dominasi Emtek, dua FTV SCTV menempati posisi 7 dan 8 sedang duo Mega Series Indosiar konsisten di peringkat 9 dan 10. Anjani yang kembali memunculkan tokoh Ammar yang diperankan Panji Saputra mengumpulkan TVR 2,2 dengan share 8,0.

Nur berhasil mengoleksi TVR 2,1 dengan share 9,8 persen. Angka TVR Nur terpaut 0,1 poin dari Badai Pasti Berlalu, Love Story The Series, dan Dunia Terbalik yang masing-masing menghuni posisi 11 hingga 13.

(ind)

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait