Permalukan Chelsea, Arsenal Kantongi Modal Hadapi Manchester United Akhir Pekan Ini

Indra Kurniawan | 21 April 2022 | 06:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Tiga kekalahan beruntun melecut kembali semangat Arsenal. Hal itu dibuktikan kala bertandang ke Stamford Bridge, Kamis (21/4) dini hari dalam laga lanjutan Liga Premier Inggris musim 2021-2022.

Menghadapi Chelsea yang baru saja lolos babak final Piala FA, Arsenal bermain dengan penyerang tunggal. Hasilnya, tim asuhan Mikel Arteta berhasil menekuk The Blues dengan skor 2-4.

Empat gol Arsenal dibuat oleh Eddie Nketiah (13' & 57'), Emile Smith Rowe (27'), dan Bukayo Saka (90+2'). Sementara gol Chelsea digelontorkan oleh Timo Werner (17') dan César Azpilicueta (32').

Tambahan 3 poin menyamai raihan poin Tottenham Hotspur menjadi 57 yang menempati peringkat 4, setingkat di atas Arsenal. Hotspur unggul selisih gol dari Arsenal. Keduanya telah memainkan 32 laga.

Sementara itu kekalahan atas Arsenal membuat peluang Chelsea untuk menjadi juara semakin kecil. Saat ini tim asuhan Thomas Tuchel bertengger di peringkat 3 dengan 62 poin dari 31 laga.

Kemenangan ini memperpanjang rekor kemenangan Arsenal atas Chelsea menjadi 81 dari 205 laga. Sementara Chelsea baru menang 60 kali. Sisanya berakhir imbang.

Berdasarkan data dari whoscored, kedua tim bermain terbuka. Arsenal mencatatkan 14 peluang berbanding 11 milik Chelsea. Sementara untuk penguasaan bola Chelsea unggul 68 persen berbanding 32 persen milik The Gunners.

Kemenangan ini menjadi modal penting bagi Arsenal kala menjamu Manchester United akhir pekan ini. United yang baru saja dibantai Liverpool 4-0 tentu tidak ingin dipermalukan lagi. Ini akan menjadi partai menarik dan sayang banget untuk dilewatkan.

Susunan Pemain

Chelsea (3-4-1-2): Edouard Mendy; Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen (Thiago Silva 70'), Malang Sarr; Reece James, N'Golo Kante, Ruben Loftus-Cheek, Marcos Alonso (Hakim Ziyech 81'); Mason Mount; Romelu Lukaku (Kai Havertz 60'), Timo Werner.

Arsenal (4-2-3-1): Aaron Ramsdale; Ben White, Rob Holding, Gabriel Magalhaes, Nuno Tavares; Mohamed Elneny, Granit Xhaka; Bukayo Saka (Alexandre Lacazette 90'), Martin Odegaard, Emile Smith Rowe (Cedric Soares 75'); Eddie Nketiah (Gabriel Martinelli 70'). 

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait