Candro Parulian Hutahean Alias DJ Rean Viral Setelah Gabungkan Musik Batak dan Nuansa Disjoki

tabloidbintang.com | 21 Mei 2022 | 04:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Industri musik Tanah Air tak henti-hentinya melahirkan musisi berbakat. Salah satunya, Candro Parulian Hutahean atau yang kini akrab disapa DJ Rean. Belakangan ini, ia mendadak viral di salah satu platform digital karena karyanya menggabungkan musik Batak dan nuansa disjoki. Musisi kelahiran Jakarta, 15 Mei 1996, ini mulanya memproduksi musik saat sedang menempuh pendidikan di SAE Institute jurusan Audio Engineering. Kala itu, ia tertarik pada musik dan berniat menjadikannya sebagai bagian dari jati diri.

Pada 2014 sampai 2016, Rean mendalami musik secara detail termasuk proses produksinya. Tahun lalu, tekadnya menjadi disjoki dan produser musik telah bulat. Lewat siaran pers yang kami terima pekan ini, sang musisi menjelaskan soal nama panggung Rean yang kini melekat padanya. “Rean memiliki asal mula dari potongan beberapa huruf nama lengkapnya. R adalah bagian dari kata Candro dan Ean diambil dari nama belakang Hutahaean,” kata Rean. Teman-teman memanggilnya Candro. Sementara keluarga selalu memanggil Hutahaean.

Akhirnya Candro memutuskan tampil dengan nama Rean, perpaduan dari Candro Hutahaean. Rean sempat mengalami fase pencarian jati diri dalam bermusik. Sebelum terjun di dunia DJ dan Musik EDM, ia jadi penyanyi pop pada 2013 hingga tur ke banyak kota. Di ranah pop, ia tidak menemukan kecocokan. Justru musik EDM yang menempatkannya sebagai DJ sekaligus music producer-lah yang membuatnya jatuh cinta.

“Jadi DJ atau music producer itu baru tahun 2014. Sebelumnya gue jadi penyanyi, merilis lagu dan sempat tur antarkota selama sebulan. Selama jadi penyanyi gue enggak menemukan jati diri. Setelah pindah profesi menjadi disjoki dan music producer, ternyata betah lalu merasa enak. Akhirnya konsisten bikin lagu terus sampai sekarang,” tutupnya.

Penulis : tabloidbintang.com
Editor: tabloidbintang.com
Berita Terkait