The Voice Indonesia 2016: Satu Unit Mobil, Uang Rp 100 Juta Rupiah dan Asuransi 1 Miliar Hadiah untuk Juara

Abdul Rahman Syaukani | 20 Juni 2016 | 22:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Malam ini, Senin (20/6), adalah malam yang paling menegangkan ajang pencarian bakat The Voice Indonesia 2016.

Setelah melalui berbagai tahapan seleksi dan para kontestan berguguran, malam puncak The Voice Indonesia digelar malam ini di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, dan tayang secara live di RCTI.

Kontestan yang masuk babak grand final hanya menyisakan 4 orang. Mereka adalah Sekar Teja dari tim Judika, Fitri Novianti (Agnes Monica), Nina Yunken (Ari Lasso) dan Mario G. Klau (Kaka).

Yang menarik hadiah yang akan diberikan untuk juara The Voice Indonesia. Yaitu berupa satu mobil, uang tunai Rp 100 juta rupiah, asuransi sebesar Rp 1 miliar rupiah dan paket liburan ke Inggris.

"Juaranya mendapat hadiah satu unit mobil dan uang 100 juta rupiah," tutur Dini Putri selaku Direktur Program dan Produksi RCTI, dalam jumpa pers di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (20/6).

Juara The Voice Indonesia 2016 juga akan digembleng di SMN dan disiapkan lagu kemenangan, serta kontrak single khusus rekaman musik.

"Pemenangnya juga akan dibuatkan lagu khusus. Kami juga memikirkan setelah selesainya ajang ini," lanjut Dini Putri.

Berbeda dari babak-babak sebelumnya di mana dewan juri bisa menyelamatkan kontestan, malam grand final The Voice Indonesia 2016 pemenangnya sepenuhnya ditentukan oleh hasil voting.

"Dari 4 finalis ini juaranya ditentukan by voting. Kalau sebelumnya masih diselamatkan oleh juri, sekarang enggak ada. Juri hanya mengarahkan agar kontestan bisa lebih baik lagi," papar Untung Pranoto selaku Head of Production RCTI.

(Man/yb)

Penulis : Abdul Rahman Syaukani
Editor: Abdul Rahman Syaukani
Berita Terkait