Rianti Cartwright Mengenang Masa Perkenalannya dengan Dunia Akting

Wayan Diananto | 19 Januari 2018 | 05:20 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Berumah tangga tak membuat Rianti Cartwright (34) kehilangan pamor di dunia seni peran. Rianti Cartwright masih sanggup mencetak box office lewat Surat Cinta Untuk Starla The Movie yang mengumpulkan 1,1 juta penonton. Sukses film Surat Cinta Untuk Starla digunakan Rianti untuk mengenang momen kali pertama berkenalan dengan seni peran.

"Saya sekolah di SMA di Bandung International School. Saya mengikuti kelas drama musikal tapi tidak bisa menyanyi. Sejak itu, saya merasa nikmat menjalani seni peran. Dibandingkan menjadi presenter, sebenarnya saya lebih suka akting," terang Rianti Cartwright di Jakarta Pusat, pekan ini.

Setelah menjadi VJ MTV, Rianti Cartwright melakukan debut akting lewat film Eiffel I'm In Love yang meledak di jaringan bioskop 14 tahun silam. Ia kemudian membintangin Jomblo, Pesan dari Surga, D'Bijis, dan yang paling fenomenal, Ayat-ayat Cinta. Sukses itu tak lantas membuat Rianti besar kepala.

"Kadang saya bertanya ke manajer kasting, mengapa saya terpilih untuk sebuah peran. Kadang, saya bertanya kepada Tuhan mengapa sebuah peran jatuh ke tangan saya padahal masih banyak seniman yang lebih berbakat daripada saya. Itulah seninya seni peran. Sebuah karakter memilih siapa yang layak memerankan. Itulah jodoh," pungkas Rianti Cartwright.

Penulis : Wayan Diananto
Editor: Wayan Diananto
Berita Terkait