Membedah Peta Kekuatan Kontestan Indonesian Idol 2018 Top 9 (Bagian 1)

Altov Johar | 19 Februari 2018 | 12:20 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Perjuangan kesembilan kontestan Indonesian Ido 2018 masih panjang. Meski baru sampai ke  babak Top 9, banyak yang mulai menebak siapa yang pantas mendapat gelar tertinggi dari ajang ini.

Memikat hati masyarakat Indonesia menjadi faktor yang dibutuhkan para kontestan. Tentunya harus dibarengi kualitas yang mumpuni, serta ciri khas yang menjadi daya tarik tersendiri.

Bagaimana peta kekuatan kontestan Indonesian Idol 2018 yang tersisa di babak Top 9 ini? Berikut pengamatan kami.

Joanita Veroni

Joan Veroni menjadi salah satu kontestan Indonesian Idol 2018 yang patut diperhitungkan. Kental dengan gaya gospel dan aksi panggung keren, menjadikan Joan, panggilannya, sebagai 'masalah' bagi kontestan yang lain.

Joan merupakan salah satu kontestan yang cepat menangkap masukkan juri. Contohnya di babak Top 10. Tampil mengecewakan di show hari pertama, Joan langsung menebus kesalahannya dengan tampil memukau di hari kedua. Tak heran Joan kerap mendapat pujian juri lewat penampilannya yang selalu memukau. 

Bahkan Joan pernah meraih magic moment di babak Top 15, saat membawakan lagu "Whole Lotta Woman" milik Kelly Clarkson. Kala itu dia mendapat standing ovation dari kelima juri.

Maria Simorangkir

Maria Simorangkir disebut-sebut sebagai kuda hitam di Indonesian Idol 2018. Maria mungkin tak setenar Marion Jola ataupun Ghea. Namun kualitas suara, dan teknik bernyanyinya, selalu berhasil membuat juri berdecak kagum.

Terbiasa membawakan lagu bak seorang diva dan berhati-hati dalam memilih lagu menjadi catatan penting bagi Maria. Terutama menyanyikan lagu berirama upbeat, yang justru akan membuat teknik vokalnya tenggelam.

Ayu Putrisundari

Ayu Putrisundari, kontestan wanita satu-satunya yang berhijab di Indonesian Idol 2018. Mengusung gaya swag, Ayu tak hanya jago menyanyikan lagu hip hop. Namun juga lagu mellow dengan penuh rasa.

Di samping teknik bernyanyi yang mumpuni, Ayu memiliki aksi panggung yang ciamik. Beberapa kali kontestan asal Yogyakarta ini dipuji juri, karena penguasaan panggungnya lebih baik dari kontestan lain.

Bukan hanya memiliki kualitas suara yang baik, Ayu merupakan kontestan yang piawai memainkan beberapa alat musik. Dari mulai gitar, piano, drum, hingga suling.

Glen Samuel

Glen Samuel kental dengan gayanya yang R&B. Meskipun menjadi kontestan yang dikagumi Bunga Citra Lestari, namun penampilannya di beberapa babak dinilai kurang maksimal.

Kekuatan kontestan asal Ambon ini terletak pada aksi panggung dan keberaniannya berinteraksi kepada penonton. Glen juga termasuk kontestan yang piawai menari selain Marion Jola. Selain itu, ia punya penghayatan yang bagus saat menyanyi.

Hanya saja, Glen harus waspada mengingat dirinya sering masuk zona tidak aman. Tentunya ini akan menjadi ancaman jika penggemar setianya tidak memberikan vote secara maksimal.

(tov / bin)

Penulis : Altov Johar
Editor: Altov Johar
Berita Terkait