Ribuan Penonton Rela Antre Demi Penampilan Daniel Caesar di Java Jazz 2018

Ulfa Gusti Utami | 4 Maret 2018 | 14:15 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Penyanyi R&B asal Kanada Daniel Caesar menjadi bintang tamu spesial di hari kedua pagelaran Java Jazz Festival 2018 yang diselenggarakan di JIExpo, Kemayoran,  Jakarta Pusat,  Sabtu (3/3).

Daniel Ceaser semula dijadwalkan tampil di BNI Hall pukul 20.45 WIB.  Namun, hingga pukul 21.00 WIB acara belum juga dimulai.  Padahal sekitar seribu penonton telah mengantri di luar BNI Hall. Bukan tanpa alasan waktu konser Daniel Caesar diundur. 

"Di jadwal seharusnya jam 21.00 WIB,  tapi karena antusiasme penonton yang sangat banyak kita perlu waktu untuk proses pengecekan tiket, " ujar salah seorang panitia.  "Jadi kemungkinan acara akan dimulai sekitar pukul 21.30 WIB atau sampai antren selesai (masuk venue)," tambahnya. 

Sekitar pukul 21.30, Daniel Caesar akhirnya naik panggung. Ia membawakan 7 lagu: "Failed", "West", "Neu Roses", "Transform", "We Find Love", "Blessed" dan "Get You". 

Untuk menyaksikan penampilan spesial Daniel Caesar, penonton Java Jazz Festival 2018 harus membeli tiket ekstra seharga Rp149 ribu.

(gst / bin)

Penulis : Ulfa Gusti Utami
Editor: Ulfa Gusti Utami
Berita Terkait