Ini Daftar Top Skor Liga Champions Sepanjang Masa, Ronaldo Teratas

TEMPO | 16 Maret 2018 | 05:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Delapan tim sudah memastikan diri lolos ke babak babak perempat final Liga Champions 2017/2018, yakni Barcelona, Real Mardrid, Sevilla, Bayern Munchen, Juventus, AS Roma, Manchester City, Liverpool.

Ada torehan bersejarah dari salah satu pemain pada laga babak 16 besar lalu. Lionel Messi memastikan diri menorehkan gol ke-100 di kompetisi bergengsi ini saat Barcelona mengalahkan Chelsea di Camp Nou, Kamis dinihari WIB. Saat itu ia menyumbang dua gol.

Messi kini berada di posisi kedua daftar pencetak gol terbanyak Liga Champions sepanjang masa, di bawah Cristiano Ronaldo (Real Madrid).

Berikut daftar pencetak gol Liga Champions sepanjang masa:

117 gol: Cristiano Ronaldo (Manchester United, Real Madrid)
100 gol: Lionel Messi (Barcelona)
71 gol: Raúl González (Real Madrid, Schalke)
56 gol: Ruud van Nistelrooy (PSV Eindhoven, Manchester United, Real Madrid)
53 gol: Karim Benzema (Lyon, Real Madrid)
50 gol: Thierry Henry (Monaco, Arsenal, Barcelona)
48 gol: Zlatan Ibrahimovic (Ajax, Juventus, Inter Milano, Barcelona, AC Milan, Paris Saint-Germain, Manchester United)
48 gol: Andriy Shevchenko (Dynamo Kyiv, AC Milan, Chelsea)
46 gol: Filippo Inzaghi (Juventus, AC Milan)
45 gol: Robert Lewandowski (Dortmund, Bayern).

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor: TEMPO
Berita Terkait