10 Besar Rating TV 17 Maret: Masa Bulan Madu "Aku Bukan Wanita Pilihan" Sudah Usai?

Indra Kurniawan | 18 Maret 2022 | 16:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Masa bulan madu sinetron Aku Bukan Wanita Pilihan tampaknya sudah usai. Setelah sempat mengecap sukses lewat raihan rating dan share tinggi, beberapa hari terakhir sinetron yang dibintangi Samuel Zylgwyn, Jonas Rivanno, dan Nasya Marcella justru mengalami penurunan cukup signifikan.

Melansir data rating untuk penayangan Kamis (17/3), Aku Bukan Wanita Pilihan menempati posisi 4 dengan TVR 3,2 dan audience share 17,5 persen. Turun 2 peringkat dari hari sebelumnya. Tayangan Rabu (16/3) mendapat TVR 4,6 dengan audience share 20,5 persen. 

Puncak tangga rating masih ditempati Ikatan Cinta dengan TVR 7,9 dan audience share 34,0 persen. Anjloknya performa rating Ikatan Cinta ditengarai oleh kejenuhan pemirsa terhadap alur yang belakangan kurang gereget. Terlebih sejak konflik Irvan Pratama dan keluarga Alfahri berakhir. 

Peringkat 2 diduduki siaran langsung BRI Liga 1 antara Persija Jakarta vs Madura United. Ditayangkan di Indosiar, laga yang berakhir dengan kemenangan Persija meraih TVR 3,7 dengan audience share 16,5 persen. 

Amanah Wali 5 yang sebelum Aku Bukan Wanita Pilihan langganan runner up harus puas berada di peringkat 3 dengan TVR 3,6 dan audience share 26,3 persen. Buku Harian Seorang Istri menyingkirkan Dewi Rindu untuk menjadi program nomor wahid SCTV.

Sinetron yang dibintangi Cinta Brian, Rangga Azof, dan Haico Van Der Veken mengumpulkan TVR 2,5 dengan audience share 13,5 persen. Sementara itu Upin & Ipin Bermula MNCTV menempel di bawahnya dengan TVR 2,4 dan audience share 14,5 persen.

Dua sinetron unggulan SCTV, Dewi Rindu dan Love Story The Series bertengger di peringkat 7 dan 8 dengan TVR/share masing-masing 2,3/10,5 dan 2,1/14,5. Posisi 9 dan 10 dihuni Kuraih Bintang 2 MNCTV dan Silet RCTI.

Dua program dari MNC Group tersebut masing-masing menghimpun TVR/share 2,0/7,7 dan 1,8/17,6. Putri Untuk Pangeran yang telah ditinggalkan banyak pemainnya semakin tertinggal di belakang dengan TVR 1,4 dan audience share 9,8 persen. 

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait