Kenapa Anton Satu-Satunya yang Tak Diganggu Badarawuhi dari KKN di Desa Penari

Vallesca Souisa | 20 Mei 2022 | 22:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - KKN di Desa Penari tak habis-habisnya dibicarakan, dari segala sisi ada saja yang dikulik dari kisah seram yang diangkat lewat utas Twitter oleh SimpleMan. Dari lokasi asli, tokoh asli, Badarawuhi si siluman ular, sampai pertanyaan yang akhir-akhir terlontar di dunia maya hingga viral. Kenapa hanya Anton satu-satunya mahasiswa KKN yang tidak diganggu oleh Badarawuhi maupun demit lainnya di Desa Penari? 

Netizen pun memberikan jawaban yang lucu-lucu, banyak yang nyeleneh. Tapia da juga yang menjawab serius. Saking viralnya, seorang netizen TikTok menanyakan langsung lho kepada sang sutradara, Awi Suryadi. Terdapat beberapa alasan yang memungkinkan, mengenai kenapa Anton tidak diganggu oleh Badarawuhi dan penghuni alam gaib itu. 

Disebut-sebut, Anton merupakan salah satu anak KKN yang sangat berhati-hati dalam bertutur kata. Ia juga sopan, dan memerhatikan segala sesuatu selama menjalankan KKN di desa mistis ini. Beberapa netizen ikut membantu memberikan jawaban, seperti; Anton mungkin memiliki “penjaga” gaib yang mana tak terungkap, atau bahkan tak disadarinya. Kedua, seluruh alur film ini, memang menggunakan sudut pandang Nur da Widya. Sehingga tokoh Anton, tidak terlalu digali dalam di sini. 

Tapi kemudian melalui media sosial juga, Awi Suryadi menjawab pertanyaan yang ramai dilontarkan metizen ini. “Badarawuhi itu sejak awal mengincar Widya, Bima, dan Ayu karena satu grup sama Widya. Sementara Anton, prokernnya sama Nur,” ungkap Awi Suryadi.

Penulis : Vallesca Souisa
Editor: Vallesca Souisa
Berita Terkait