TABLOIDBINTANG.COM - Cut Meyriska ditemui di acara peluncuran trailer dan poster film Kesempatan Keduda di Old Temple, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (10/09). Cut Meyriska tampil dengan rambut pendek berwarna cokelat yang membuatnya tampak lebih langsing.
Meski demikian, Cut Meyriska mengaku justru belakangan tubuhnya makin gemuk. Pemain film Kesempatan Keduda itu mengatakan perubahan gaya rambutnya membuatnya terlihat kurusan.
"Dari kemarin, kan (rambut) panjang, jadi pas dipotong malah jadi kelihatan kurus. Padahal aku gemukan, lo naik sampai 10 kg malah," ujar Cut Meyriska di kawasan Senopati, Jakarta Selatan belum lama ini.
Kenaikan bobot Cut Meyriska dikatakan bukan karena tuntutan filmu atau sinetron. Melainkan karena hobi makan ikut-ikutan tren di media sosial.
"Lagi suka makan saja. Lagi hobi makan, gara-gara di YouTube banyak video makan-makan, jadi ikut begitu," kata Cut Meyriska.
Aktris berusia 25 tahun itu pun mengungkapkan, sengaja menaikkan berat badan karena merasa risi dengan penampilannya dulu yang dinilai terlalu kurus.