5 Tips Berhenti Jadi People Pleaser

Sandra Puspita | 28 Februari 2023 | 02:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - People pleaser adalah istilah untuk orang yang selalu berusaha menyenangkan orang lain, selalu memprioritaskan orang lain di atas dirinya sendiri. Sifat ini bukan kebiasaan yang baik dan mungkin membawa dampak buruk dalam kehidupan sosial anda.

Lalu bagaimana cara berhenti menjadi People Pleaser?

Berikut 5 tips berhenti menjadi orang yang tidak enakan.

1. Tegas Pada Diri Sendiri

Foto ilustrasi

Sifap kamu yang kurang tegas membuat kamu gampang dianggap sebagai people pleaser, sifat ini gampang diremehkan orang lain dan membuat siapapun bisa memanfaatkan kamu. Jadi biasakan bersikap tegas ya.

2. Berani Menolak

Tidak berani menolak juga penyebab kamu menjadi people pleaser. Terutama untuk permintaan yang kamu rasa akan memiliki dampak negatif seperti merugikan dirimu dan dapat menguntungkan orang lain.

3. Hargai Diri Sendiri

Foto ilustrasi

Berhenti menjadi People Pleaser dan mulai mencintai diri sendiri. Kamu bisa berdiri sendiri dan mengambil sikap untuk diri sendiri, bisa menentukan sebuah tindakan tidak hanya berdasarkan keinginan untuk menyenangkan orang lain, namun juga untuk kebaikan diri sendiri. Dengan begitu, tetap melakukan hal baik untuk membantu orang lain tanpa mengurangi harga diri sendiri.

4. Lupakan Masa Lalu

Perasaan bahwa kita takut tidak diterima oleh orang lain, jika menjadi diri sendiri membuat kita wajib menyenangkan hati orang lain. Sebelum menentukan untuk berhenti menjadi people pleaser, kita harus bisa untuk melupakan masa lalu. Masa-masa kita tidak berani menjadi diri sendiri.

5. Jangan Terlalu Dipikirkan

Foto ilustrasi

Overthinking tidak akan membantu anda berhenti menjadi people pleaser, justru overthinking dapat memperparah kebiasaan ini. Maka dari itu coba untuk berpikir secara rasional. Jika anda harus menolak tawaran atau ajakan orang lain karena tidak punya waktu dan energi anda harus menolaknya, agar tidak menambah beban pikiran. Hal ini tentu sangat berhan untuk menolak jika ada disituasi dan kondisi yang tidak mendukung.

Penulis : Sandra Puspita
Editor: Sandra Puspita
Berita Terkait