Jelang Hadir di Jakarta, Ribuan Briize Padati Acara Road to Meet & Greet RIIZE on Richeese Land

Indra Kurniawan | 21 Mei 2024 | 06:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Memeriahkan ajang Meet and Greet RIIZE on RICHEESE LAND, Minggu (19/5), Nabati Group bekerja sama dengan K-Playlist menggelar acara Road to Meet & Greet RIIZE on RICHEESE Land di Lotte Mall Jakarta. 

Acara berjalan meriah dan lancar. Sekira lebih dari 3.300 pengunjung yang didominasi BRIIZE - sebutan untuk penggemar RIIZE - hadir meramaikan arena Korea 360 di mal tersebut.

Selain memperkenalkan RIIZE sebagai brand ambassador, Nabati juga menyuguhkan beragam hiburan dan pertunjukan bertema RIIZE. Termasuk penampilan spesial dari tiga boy band lokal yang membawakan sejumlah lagu hit milik RIIZE.

Boy band asal Bandung, Jawa Barat, Galaxy menggebrak panggung dengan lagu "Talk Saxy" dan "Love 119". UN1TY yang digawangi lima anggota beraksi dengan tembang "Get a Guitar" dan "Memories". 

Tidak ketinggalan NEVEL membawakan hits bertajuk "Siren" dan "Impossible". Para BRIIZE pun hanyut dalam hentakan musik, berjoget dan bernyanyi bersama para boy band lokal tersebut. Sesekali terdengar teriakan histeris memanggil nama-nama mereka. 

Keseruan berlanjut dengan Noraebang - karaoke atau bernyanyi bersama lagu-lagu dari artis SM Entertainment, seperti RIIZE, aespa, Red Velvet, Super Junior, EXO, dan masih banyak lagi. 

Sesi ini sekaligus menjadi momen pengumuman RIIZE sebagai brand ambassador untuk Richeese dan perkenalan Nabati Universe, dunia virtual untuk K-Popers di seluruh Indonesia dan dunia.

Di sesi Random Play Dance (RPD) di tengah area Korea 360 para BRIIZE berjoget diiringi hit populer milik RIIZE yang diputar secara acak, di antaranya "Get a Guitar", "Talk Saxy", dan "Memories". 

Meet and Greet RIIZE akan digelar 8 Juni 2024 di Ancol Jakarta. (Instagram/Nabati)

Untuk memanjakan pengunjung, Nabati juga menyediakan enam "Experience Zone Spots" untuk mengabadikan momen seru bersama keluarga maupun teman-teman, mulai dari SM Photo Booth 360, BRIIZE Wall, dan Richeese Wall untuk berswafoto, Say Richeese with RIIZE, M&G RIIZE on Richeese Land Backdrop, Welcome Gate: Welcome to Richeese Land, hingga Nabati Booth.

"Nabati selalu memberikan kualitas dan pengalaman terbaik pada pelanggannya, terlebih lagi 8 Juni mendatang, menjadi momen M&G RIIZE, Experience Zone Spots, serta seluruh elemen acara hari ini, tampil jauh lebih spektakuler," ucap Rudy Winarto Urip Wibowo, Vice President of Commercialization Wafer & Confectionary Nabati.

Pada kesempatan itu, Nabati membagikan 10 Tiket Grand Prize Meet and Greet kepada para K-popers yang memenangkan berbagai kompetisi sepanjang acara berlangsung, seperti Best Content di media sosial, Best Random Play Dance, dan 1 Top Spender. 

Nabati juga membagikan 12 album RIIZE sebagai giveaway kepada para pemenang Best Message for RIIZE dan Best Outfit. Sekadar informasi, RIIZE merupakan grup idol naungan SM Entertainment yang debut pada 4 September 2023 lalu. 

Grup ini beranggotakan Seunghan, Shotaro, Sungchan, Eunseok, Wonbin, Anton, dan Sohee. Setelah sukses dengan debut album perdana GET A GUITAR, RIIZE akan meluncurkan album mini pertama mereka, RIIZING dengan lagu andalan berjudul "BOOM BOOM BASS" pada 17 Juni 2024.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait