Guardian Flagship Store Ada di Grand Indonesia, Lebih Lengkap dengan Konsep Gen Z

Supriyanto | 23 Januari 2025 | 23:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Jaringan ritel kesehatan dan kecantikan, Guardian Indonesia secara resmi reopening Guardian flagship store di lantai LG, West Mall Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (22/1).

Flagship store yang baru dibuka itu untuk memenuhi kebutuhan perawatan diri bagi generasi muda. Sebagai ritel store modern, 50 persen pelanggan Guardian adalah Gen Z dan Milenial yang ingin memenuhi tren kecantikan dan kesehatan. 

Malvin Tarigan, Head of Marketing Guardian Indonesia menyebutkan Guardian flagship store yang baru dibuka memberikan pengalaman belanja yang lebih menarik dan interaktif untuk konsumen dengan konsep baru.

"Sebenarnya ini toko yang kita refresh kembali. Dan ini merupakan komitmen dari Guardian dan merupakan salah satu inovasi kita, bagaimana health and beauty itu saling berhubungan," kata Malvin Tarigan di Grand Indonesia, Rabu (22/1).

Guardian store di Grand Indonesia menonjolkan tata letak modern yang mengintegrasikan kesehatan dan kecantikan secara menyeluruh. 

Area seperti Dermatological Skincare Zone menawarkan layanan cek kulit dan konsultasi dengan ahli untuk membantu pelanggan memilih produk perawatan kulit terbaik. Cosmetic Playground memungkinkan pelanggan mencoba berbagai merek kosmetik ternama, sedangkan Hair Beauty Zone menyediakan produk perawatan rambut terbaik. 

Guardian Flagship Store resmi dibuka di West Mall, Grand Indonesia

Selain itu, Wellness Area menghadirkan produk kesehatan seperti vitamin dan beauty enhancers untuk mendukung kesejahteraan secara keseluruhan.

Tak hanya menghadirkan lebih banyak variasi produk, Guardian juga mengutamakan layanan pelanggan yang memuaskan. Dengan konsep baru ini, Guardian tidak hanya menyediakan produk unggulan tetapi juga menciptakan pengalaman belanja yang lebih berkesan, membuat pelanggan merasa nyaman dan terlayani dengan baik.

Flagship store Guardian akan memadukan kecanggihan teknologi dan dukungan konsultan berpengalaman untuk membantu konsumen menentukan kebutuhan kosmetik, obat-obatan, serta skincare. 

"Kita tidak hanya memberikan tampilan tokonya saja yang menarik, tapi kita juga ingin memberikan experience sedikit. Ini salah satu inovasi dari Guardian untuk di awal tahun ini," terang Malvin.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait