5 Tips Mengatur Keuangan untuk Nonton Konser Artis Idola

Indra Kurniawan | 13 Maret 2025 | 04:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Deretan musisi lokal hingga internasional sudah mulai mengisi daftar panjang gelaran konser di Jakarta dan beberapa kota di Indonesia. Pada Februari lalu saja, ada beberapa konser musisi internasional di antaranya Maroon 5, The Corrs, SEVENTEEN, Green Day, NIKI hingga Linkin Park. 

Menariknya, di tengah melemahnya daya beli masyarakat, tiket konser dengan harga jutaan rupiah tetap ludes terjual. Baru-baru ini melalui media sosialnya, Tunaiku dari Amar Bank merilis mini-survey tren perilaku belanja masyarakat untuk kebutuhan hiburan, terutama konser di 2025, terhadap 254 responden berumur 21-50 tahun di Jabodetabek. 

Dari survei tersebut terungkap sebanyak 53,5% responden memiliki tabungan khusus untuk hiburan dan konser, 38,6% membeli tiket konser secara spontan tanpa perencanaan anggaran dan hanya 8% yang memiliki anggaran rutin untuk menonton konser.

Sementara itu, ada 41.3% responden membeli tiket konser secara spontan tanpa perencanaan, menggunakan metode pembayaran paylater, pinjaman daring atau cicilan kartu kredit. Sedangkan, 23.5% merogoh dana darurat mereka.

Dari kelompok usia, generasi muda (21-30 tahun) cenderung lebih mempersiapkan dana konser dibanding kelompok usia kisaran 31-40 tahun. Menariknya, 7 dari 10 responden di kelompok usia 21-30 tahun memiliki tabungan khusus yang biasa mereka gunakan untuk membeli kebutuhan hiburan, termasuk konser.

Secara gender, survei menunjukkan 58% dari responden pria ternyata telah memiliki tabungan khusus untuk memenuhi kebutuhan hiburan mereka, termasuk konser. Sementara 46.5% responden perempuan mengaku membeli tiket secara spontan tanpa persiapan.

Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan dalam mengatur keuangan kamu untuk dana hiburan:

1. Buat anggaran hiburan khusus dan tabungan konser

Tidak ada salahnya untuk mempersiapkan anggaran untuk kebutuhan hiburan. Kamu bisa mengalokasikan sekitar 5 hingga 10 persen dari penghasilan bulanan. Sebisa mungkin menggunakan rekening terpisah, sehingga kamu mudah mengontrol pengeluaran. Kamu juga bisa menggunakan feature "Celengan" di aplikasi Amar Bank Digital. 

2. Hindari Pembelian Spontan

Perhatikan kesiapan dana untuk menonton konser idola kamu. Sebisa mungkin hindari pembelian secara spontan dan pastikan konser yang ingin kamu saksikan sesuai dengan preferensi dan anggaran yang dimiliki. 

3. Gunakan Pinjaman Digital Secara Bijak

Jika ingin menggunakan pinjaman digital atau paylater, pilih yang legal dan diawasi oleh OJK, agar terhindar dari risiko penipuan dan bunga mencekik. Baca lebih teliti syarat dan ketentuan yang diberikan, perhatikan bunga tenor pinjaman, serta denda keterlambatan, agar kamu tidak kaget dengan biaya tambahan yang tersembunyi. Pilih yang menawarkan bunga rendah atau 0% cicilan. Seperti pinjaman digital Tunaiku dari Amar Bank, yang menawarkan jumlah pinjaman yang fleksibel mulai dari Rp 2 juta hingga Rp 30 juta, dengan jangka waktu pinjaman yang panjang mulai dari 6 bulan hingga 30 bulan. 

4. Jangan Abaikan Biaya Tambahan

Selain tiket konser, kamu juga harus mempersiapkan dana untuk biaya tambahan, seperti transportasi, penginapan (jika konser berada di luar kota atau luar negeri), makanan dan minuman, serta merchandise atau aksesoris konser. Untuk menghemat biaya transportasi, kamu bisa bergabung dengan open trip konser, yang sudah banyak diadakan concert goers dari luar kota. Kamu juga bisa memanfaatkan transportasi umum yang lebih murah di kantong.

5. Prioritaskan Konser yang Paling Diinginkan 

Memang tahun ini ada banyak deretan musisi mancanegara yang menggelar konser di Indonesia, dan bisa jadi salah satunya adalah idola kamu sejak lama. Kamu bisa pilih konser yang paling kamu nantikan. Hitung segala biaya yang bakal kamu keluarkan untuk menonton konser tersebut. Ingat, jangan sampai menonton konser mengganggu kebutuhan utama seperti tabungan darurat dan kebutuhan sehari-hari.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait