Chintya Gabriella Rasakan Banyak Manfaat dari Rutin Pilates 

Indra Kurniawan | 13 Maret 2025 | 12:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Chintya Gabriella belakangan rajin pilates. Melalui unggahan di Instagram pribadinya, ia berbagi pengalaman serunya saat pertama kali mencoba pilates. 

Ketertarikan Chintya Gabriella pada pilates diakuinya lebih kepada untuk menyeimbangkan tubuh dan meningkatkan kelenturan.

“Iya, baru coba pilates. Aku suka pilates karena lebih ke menyeimbangkan badan dan bikin badan jadi lebih lentur sih,” alasan Chintya memilih pilates dibandingkan olahraga lainnya.

Kesibukan yang padat, termasuk seringnya bepergian ke luar kota, membuat Chintya hanya bisa melakukan pilates seminggu sekali. 

Sebagai pemula, Chintya mengaku hampir semua gerakan pilates menantang baginya. 

“Gerakannya hampir semua menantang sih, karena aku masih beginner jadi masih sulit buat aku, masih adaptasi,” tambahnya.

Namun demikian kata Chintya tantangan tersebut justru membuatnya semakin termotivasi untuk terus berlatih dan meningkatkan kemampuannya.

"Aku sudah merasakan banyak manfaat positif dari pilates. Postur tubuh mungkin jadi lebih tegak aja, sih dan jadi lebih rileks,” ungkapnya.

Chintya Gabriella berharap pengalamannya mencoba pilates dapat menginspirasi banyak orang untuk menemukan olahraga yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup mereka. 

Ia juga berencana untuk terus konsisten berlatih pilates sembari mengeksplorasi gerakan-gerakan baru yang lebih menantang.

Chintya kini disibukkan promo single terbaru "Ambisius" yang sudah dapat didengarkan di seluruh digital streaming platform.

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait