5 Menu Makan Sahur yang Mudah dan Cepat Disajikan, Tapi Tetap Lezat

TEEN.CO.ID | 15 Mei 2019 | 23:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Nasib anak kost atau yang tidak bisa memasak sendiri, saat bulan Ramadhan seperti sekarang jika waktu makan sahur tiba banyak yang bergantung kepada warung-warung sekitar yang menjual makanan.

Ketimbang harus antri untuk membeli makanan dan masih harus membuang-buang uang, alangkah baiknya jika mulai membiasakan memasak menu sahur sendiri.

Tidak harus yang sulit, menu sahur praktis di bawah ini bisa dicoba.

Sarden

Ya, sarden memang menjadi menu sahur paling praktis dan rasanya pun juga enak. Anda hanya perlu membelinya di minimarket terdekat lalu panaskan sebentar dan campurkan dengan nasi putih, cukup simpel kan?

Roti Gandum

Jika makan nasi sudah biasa, cobalah makan dengan roti gandum. Karbohidrat yang terkandung di roti gandum juga dapat memberikan energi untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Untuk membuat kenyang lebih lama, konsumsilah roti gandum bersama dengan selai kacang dan susu hangat.

Nugget dan Sosis

Selain makanan di atas, nugget dan sosis juga bisa menjadi andalan untuk makan sahur. Anda bisa menggorengnya atau menumisnya dengan sayuran. Selain enak, memasaknya pun juga tidak butuh waktu lama.

Omelet Mie

Makan sahur dengan mie mungkin sering menjadi andalan para anak kost. Namun, makan dengan mie saja tentu akan membuatmu lapar lagi nantinya. Cobalah membuat omelet mie dengan bahan dasar mie instan dan telur. Makanlah dengan nasi putih yang hangat, praktis dan enak kan?

Telur 

Satu lagi makanan andalan anak kost ketika sahur tiba, telur dadar ataupun ceplok. Kamu hanya perlu bahan dasar minyak atau mentega, telur dan sayuran seperti daun bawang atau cabai. Supaya lebih lezat, kamu bisa menambahkannya dengan saus atau kecap manis.

TEEN.CO.ID

Penulis : TEEN.CO.ID
Editor: TEEN.CO.ID
Berita Terkait