Fakta Unik: Mayoritas Warga Jakarta Memesan Uber di Hari Rabu Jam 9 Pagi

Wayan Diananto | 7 Januari 2018 | 23:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Tahun 2017 baru saja kita tinggalkan. Tahun itu meninggalkan sejumlah catatan menarik dari tren busana, riasan wajah, pilkada, kasus artis, hingga transportasi. Seperti diketahui, beberapa tahun terakhir ojek dan taksi daring telah menjadi bagian gaya hidup masyarakat. Salah satu penyedia layanan transportasi berbasis aplikasi adalah Uber.

Uber mencatat sejumlah tren perjalanan sepanjang 2017 di kota-kota di Indonesia termasuk Jakarta. Berikut 5 catatan menarik dari Uber yang dibagikan kepada tabloidbintang.com.

  1. Waktu terpopuler di Indonesia untuk memesan perjalanan Uber adalah Jumat pukul 5 sore, tepat ketika jam kerja kantor berakhir. Uniknya, di Jakarta, warga dan pengunjung Ibu Kota justru paling sering menggunakan Uber pada hari Rabu pukul 9.00.

  2. Di Indonesia dan di Jakarta khususnya, produk Uber yang paling banyak digunakan adalah UberMotor. Sejumlah pelanggan menyebut menggunakan sepeda motor efektif untuk menembus kemacetan dengan harga yang lebih terjangkau.

  3. Warga Indonesia pengguna Uber paling sering bepergian ke lima negara selama tahun 2017 yakni Malaysia, Singapura, Amerika Serikat, Thailand, dan Australia. Untuk warga Jakarta, ternyata lima kota tujuan favorit mereka adalah Bandung, Surabaya, Bali, Singapura, dan Yogyakarta. Di kota-kota atau negara tersebut, warga Jakarta menggunakan ridesharing Uber sebagai solusi mobilitas mereka.

  4. Tahukah Anda, dalam 3 bulan terakhir di tahun 2017, pengguna Uber di Jakarta tercatat berasal dari 78 negara.

  5. Pada tanggal 31 Desember tahun lalu, tak kurang dari 1.322 pengguna Uber merayakan pergantian tahun baru dalam perjalanan.

Penulis : Wayan Diananto
Editor: Wayan Diananto
Berita Terkait