Chris Evans Buka Suara soal Rumor Kembali Perankan Captain America

Binsar Hutapea | 31 Januari 2025 | 13:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Chris Evans membantah spekulasi bakal kembali sebagai Captain America di Marvel Cinematic Universe.

Menjelang perilisan Captain America: Brave New World, aktor berusia 43 tahun itu membantah klaim bahwa ia akan kembali memerankan Steve Rogers dalam Avengers: Doomsday yang dijadwalkan rilis pada 2026.

"Itu tidak benar," kata Evans saat ditanya tentang laporan yang beredar pada Desember 2024 dalam wawancara untuk profil terbaru Esquire tentang Anthony Mackie.

Ia juga menekankan bahwa rumor seperti ini selalu muncul setiap beberapa tahun sekali sejak mengumumkan pensiun dari peran superhero tersebut.

Evans mengakui bahwa kini ia bahkan tidak lagi menanggapi rumor-rumor tersebut. "Aku sudah berhenti menanggapinya," ujarnya, sambil bercanda, "Ya, aku pensiun dengan bahagia!"

Bintang Fantastic Four ini terakhir kali memerankan Captain America dalam Avengers: Endgame (2019), dan kini perisai Steve Rogers telah diteruskan kepada Sam Wilson dalam serial Disney+, The Falcon and the Winter Soldier.

Menariknya, Evans sempat membuat kejutan dengan tampil sebagai cameo dalam Deadpool & Wolverine (2024) sebagai karakter Johnny Storm alias Human Torch dari Fantastic Four.

Penulis : Binsar Hutapea
Editor: Supriyanto
Berita Terkait