Kanye West Ganti Nama Lagi, Ini Dia Nama Barunya
TABLOIDBINTANG.COM - Kanye West, yang secara legal mengubah namanya menjadi Ye pada 2021, kembali mengganti nama. Kali ini, sang rapper kontroversial memilih identitas baru: “Ye Ye.”
Dokumen bisnis terbaru yang diperoleh Page Six dari negara bagian California mengungkap bahwa Kepala Keuangan West, Hussain Lalani, telah mengajukan dokumen resmi atas nama “Ye Ye.” Nama ini kini tercantum dalam berbagai entitas bisnis West, termasuk Yeezy Apparel, Yeezy Record Label, LLC, dan Getting Out Our Dreams Inc., di bagian “manager atau member.”
Sebelumnya, nama West tercatat sebagai “Ye West.” Namun hingga kini, Ye Ye belum membuat pengumuman resmi mengenai perubahan nama ini di media sosial. Page Six telah menghubungi perwakilan West untuk konfirmasi, namun belum menerima tanggapan.
Awal bulan ini, pemenang Grammy 24 kali itu sempat mengumumkan melalui platform X bahwa ia akan berhenti menggunakan akun @kanyewest miliknya.
“Saya akhirnya akan berhenti pakai akun @kanyewest di Twitter karena nama saya adalah Ye,” cuitnya pada 1 Juni. “Saya akan mulai pakai akun Ye dan ya sudah begitu saja.”
Pada 2018, ayah dari empat anak ini juga pernah menyatakan bahwa ia ingin dikenal sebagai Ye. Pernyataan itu bertepatan dengan perilisan album bertajuk Ye yang direkamnya selama berbulan-bulan di peternakannya di Jackson Hole, Wyoming.
Tiga tahun kemudian, West mengajukan permohonan legal untuk mengganti namanya demi “alasan pribadi.” Pengadilan menyetujui perubahan tersebut dua bulan kemudian, menjadikan Ye sebagai nama resmi.
Pada Maret 2024, Kepala Staf Yeezy, Milo Yiannopoulos, mengeluarkan surat resmi yang meminta agar West tidak lagi disebut dengan nama lahirnya, yang disebut sebagai “nama budak.”
“Ye adalah salah satu tokoh paling dikenal di dunia, setara dengan presiden dan paus,” bunyi surat yang diperoleh Page Six.
“Keputusan untuk mengubah nama—yang berarti melepas nilai brand besar ‘Kanye West’—tidak diambil dengan sembarangan. Perubahan ini dilakukan secara penuh, legal, dan permanen. Inilah dirinya sekarang. Namanya adalah Ye.”
Yiannopoulos, komentator politik sayap kanan yang kontroversial, juga menyerukan kepada platform streaming, penerbit, toko, situs lirik, dan penyedia data untuk segera menyesuaikan diri dengan perubahan nama tersebut.
“Ye telah menyebut nama lamanya sebagai ‘nama budak’ dalam beberapa kesempatan,” lanjut surat itu. “Ye adalah pria kulit hitam di Amerika yang ingin memiliki hak penuh untuk menentukan jati dirinya, seperti orang lain.”