Selain Jungkook, 3 Member BTS Ini Juga Sudah Resmi Mendaftar Wajib Militer

Siti Adisya Kirana | 23 November 2023 | 18:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Empat personel BTS, boyband asal Korea Selatan RM, Jimin, V dan Jungkook kini tengah mempersiapkan diri untuk melaksanakan kegiatan wajib militer.

Big Hit, selaku agensi dari supergrup K-pop BTS mengumumkan pada hari Selasa (21/11) kemarin bahwa empat personil terakhir yang menunggu kegiatan wajib militer, yakni RM, Jimin, V dan Jungkook telah mendaftarkan diri mereka masing-masing.

"Kami ingin memberitahu para penggemar kami bahwa RM, Jimin, V dan Jungkook telah memulai proses pendaftaran militer," tulis pernyataan tersebut.

"Para artis sedang mempersiapkan diri untuk memenuhi tugas wajib militer mereka. Kami akan memberitahu Anda tentang pembaruan lebih lanjut pada waktunya," tambah pernyataan tersebut.

Korea Selatan memang mewajibkan kegiatan wajib militer selama 18 bulan untuk semua pria yang berusia 18 hingga 28 tahun.

Pada bulan September 2023, Big Hit Music secara resmi mengumumkan bahwa Suga menjadi anggota ketiga BTS yang mendaftar wajib militer. Sementara itu, anggota BTS pertama yang menjalankan wamil adalah Jin pada Desember 2022.

Sedangkan J-Hope menjadi anggota kedua BTS yang melaksanakan wajib militer. J-Hope memulai tugas wajib militernya sejak April 2023 dan dijadwalkan selesai pada 17 Oktober 2024. 

"Kami meminta cinta dan dukungan kalian semua untuk RM, Jimin, V dan Jungkook hingga mereka menyelesaikan wajib militer dan kembali dengan selamat," demikian bunyi pernyataan Big Hit.

"Perusahaan kami tidak akan menyia-nyiakan upaya dalam memberikan dukungan untuk artis kami."

Dengan ketujuh anggota yang kini menjalani wajib militer, BTS diperkirakan akan berkumpul kembali pada tahun 2025 ketika semua anggota telah menyelesaikan tugas mereka untuk negara.

Penulis : Siti Adisya Kirana
Editor: Siti Adisya Kirana
Berita Terkait