Sebelum Barbie Hsu, Aktor Tiongkok Ini juga Meninggal kerena Flu
TABLOIDBINTANG.COM - Setelah kematian mendadak Barbie Hsu akibat pneumonia pada 2 Februari lalu, muncul berita mengenai meninggalnya aktor lain juga meninggal karena komplikasi flu.
Aktor Tiongkok Liang Youcheng dilaporkan meninggal pada 30 Januari atau pada hari kedua Tahun Baru Imlek.
Aktor berusia 27 tahun yang muncul dalam sejumlah drama Tiongkok termasuk Echo of Her Voice (2024) ini awalnya mengira dirinya hanya terkena flu biasa.
Menurut laporan media Tiongkok, dia dirawat di rumah sakit sebelum musim liburan Imlek. Kondisinya kemudian memburuk, yang menyebabkan infeksi pada sistem saraf pusat (SSP), yang akhirnya menyebabkan kematian. Menurut temannya, dia sendirian saat meregang nyawa.
Penampilan terakhir Liang adalah di drama It Girl in Tang Dynasty, yang dijadwalkan rilis tahun ini.
Menurut National Library of Medicine, infeksi SSP mengacu pada peradangan yang melibatkan otak, sumsum tulang belakang, saraf optik, dan selaputnya. Biasanya, ini terbagi dalam tiga kategori: meningitis (peradangan pada selaput yang melindungi otak dan sumsum tulang belakang), ensefalitis (peradangan pada otak), dan abses (penumpukan nanah pada jaringan otak).
Sebuah literatur yang mengeksplorasi korelasi antara infeksi Influenza A dan manifestasi neurologis yang diterbitkan pada 2023 menulis bahwa virus ini, khususnya varian H3N2, dapat menyebabkan kondisi serius seperti ensefalitis.
Mayo Clinic menulis bahwa pasien dapat terinfeksi lagi saat sedang flu, termasuk infeksi yang mempengaruhi sinus, jantung, paru-paru, dan SSP. Mereka menyarankan untuk mendapatkan vaksin flu guna mengurangi risiko tertular flu, komplikasi flu, serta kematian.