Ngopi Akhir Pekan: Dua Coffee, Dari Nomor Dua ke Kopi Kedua

Ika Nurhayati | 25 November 2017 | 05:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Berawal dari kedai kopi mungil di Jalan Cipete Dalam No. 2, mulai pertengahan Februari lalu Dua Coffee menempati lokasi yang jauh lebih luas di Jalan Cipete Raya. Masih membawa nuansa yang sama, perabot kayu, tembok bata, dan kain tenun ikat—yang kini menghiasi area smoking di samping.

 

 

Sejak pindah ke jalan besar dan terlihat lebih banyak pasang mata, kini Dua Coffee sangat ramai khususnya di akhir pekan. Kami sendiri—setelah beberapa kali berkunjung—baru bisa duduk di bangku yang lebih nyaman ketika datang di hari kerja.

 

 

Rasa kopi Dua Coffee, kafe yang dikelola kakak Raisa dan temannya, konsisten. Buat kamu yang suka kopi yang medium, tidak ringan namun juga tidak terlalu kencang kopinya, Dua Coffee punya latte yang sesuai, bisa juga ditambah dengan sirup yang biasa mengiringi kopi manis, seperti vanilla dan hazelnut. Untuk kopi hangat seperti flat white dan piccolo, menurut kami kopinya lebih pekat. Harga menu di Dua Coffee sudah temasuk tarif pajak dan pelayanan, jadi kopi di sini bisa didapatkan dengan harga bersih 22 sampai 40 ribu rupiah.

 

 

Nah seiring sahnya pernikahan Raisa dan Hamish Daud pada 3 September lalu, Dua Coffee merilis es kopi susu dalam kemasan dengan harga lebih ekonomis. Masih serbaangka 2, es kopi susu ini harganya 20 ribu rupiah dan menyandang judul kopi kedua, dengan slogan “karena yang pertama tetap kamu”. Bercita rasa manis layaknya es kopi susu yang sekarang hit, kopi kedua ini hanya bisa didapatkan khusus pemesanan lewat ojek daring.

 

 

Menu Dua Coffee juga mengakomodasi cukup banyak camilan dan makanan berat dari nasi sampai pasta. Karena setiap kali mampir kami habis makan di tempat lain, jadi camilan Dua Coffee yang pernah kami nikmati, seperti crispy mushroom enoki, onion rings, dan camilan manis bernama banoffee cake. Yang kami sebut terakhir ini wajib dicoba. Berkomposisi irisan pisang, remahan biskuit, krim pisang karamel, krim kental, dan sepotong stroberi, banoffee cake yang disajikan per porsi dalam wadah gelas bening, ini banoffee terlezat yang pernah kami cicipi. Kelihatannya kecil tapi jangan remehkan kepadatannya, cukup mengenyangkan sebagai camilan.

 

 

Tidak perlu khawatir kalau mau bersantai lama atau mengerjakan tugas di sini, karena selain difasilitasi WiFi yang kencang, juga punya musala yang luas dan cantik, dengan mural doa berikut artinya. Fasilitas yang sejalan dengan asal nama kafe ini, du’a, kata dari bahasa Arab yang kemudian diserap menjadi doa.

 

Dua Coffee

Jl. Cipete Raya No. 66, Jakarta Selatan

Senin-Jumat dan Minggu 08.00-22.00 WIB, Sabtu 08.00-00.00 WIB

Penulis : Ika Nurhayati
Editor: Ika Nurhayati
Berita Terkait