Platform Khusus Buat Berlibur Di Hostel, Fasilitas Beragam dan Harga Miring

Adi Adrian | 18 Juni 2020 | 05:40 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Masa transisi Pembatasan Sosial Berskala Besar telah diterapkan dan fase new normal di depan mata. Masyarakat pun berharap wabah Covid-19 segera berlalu atau setidaknya kurva jumlah kasus infeksi melandai. Mengingat, ada banyak aktivitas yang ingin segera dilakukan masyarakat setelah sekian lama di rumah saja. Salah satunya, berwisata.

Sejumlah pelaku industri wisata di Tanah Air tak lelah berinovasi di tengah wabah Covid-19. Misalnya dengan menyediakan penginapan berupa hostel untuk menghemat biaya. Itu dilakukan online travel agent (OTA) khusus hostel pertama di Indonesia, yakni besthostels.co.id.

Sebagai informasi, hostel adalah penginapan ramah kantong yang kerap disebut hotel budget. Ia memiliki kamar berukuran besar untuk menampung lebih dari satu orang bahkan ada yang muat 12 orang. Fasilitasnya relatif lengkap dan tidak ada pembagian tipe atau kelas seperti hotel umumnya. Founder and CEO Best Hostels Indonesia, Rahmadi Aditya Putra, menyebut, besthostels sedikit berbeda dari OTA lain karena berfokus pada pemasaran hostel terbaik di Indonesia termasuk di Bali, Yogayakarta, dan Jakarta.

“Kami juga berikan penginapan murah berkualitas yang tidak kalah bagus dengan hotel bintang 3 dan 4,” beber Rahmadi melalui keterangan pers yang kami terima, pekan ini. Fitur yang ada di besthostels.co.id memudahkan pelanggan bertransaksi dari memakai kartu debit, kredit, transfer bank, hingga Gopay. Kabar baik lain, yakni besthostels.co.id siap melayani pencinta pelesir per 19 Juni 2020. Anda bisa pesan penginapan untuk liburan tahun ini hingga tahun depan lewat platform ini.

“Di platform ini Anda bisa memilih hostel berkonsep resor, co-living, city hostel, atau hostel yang punya kolam renang dengan panorama pegunungan hingga pantai,” beri tahu Corporate Strategic and Marketing Communication Best Hostels Indonesia, Juanito Alfa Nanlohy. Lewat platform ini diharapkan masyarakat Indonesia bisa berlibur dengan murah dan nyaman namun tetap mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan Pemerintah Indonesia guna menahan laju penularan Corona Covid-19.

Penulis : Adi Adrian
Editor: Adi Adrian
Berita Terkait