Menikmati Eksotisme Makassar di Malam Hari Ditambah Diskon Hotel untuk Menginap

Airy Rooms | 13 November 2017 | 00:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Layaknya kota metropolitan pada umumnya, Makassar juga selalu identik dengan aktivitas yang tak pernah mati.

Geliat kesibukan selalu menjadi pemandangan kota, tidak hanya di sepanjang hari, melainkan juga hingga tengah malam atau bahkan dini hari.  

Tak ayal, kesibukan khas kota besar ini juga menjadi pesona tersendiri yang sangat menarik untuk dinikmati.

Nah, tentunya, jika Anda berkunjung ke ibu kota Provinsi Sulawesi Selatan ini, Anda pun tidak boleh melewatkan pesona Kota Makassar di malam hari.

Karena tak bisa dimungkiri, bahwa gemerlap dan kecantikan sebuah kota besar akan semakin tampak ketika malam telah menjelang. 

Berikut beberapa pilihan destinasi wisata malam di Kota Makassar yang bisa Anda kunjungi. 

Pantai Losari

Kunjungan Anda ke Kota Makassar tidak akan pernah lengkap jika Anda belum pernah menikmati eksotisme ikon wisata bahari Sulawesi Selatan, Pantai Losari.

Pantai yang berlokasi di Jl. Penghibur ini, akan semakin ramai dikunjungi ketika sore hingga malam hari. Hal ini mengingat, pesona Pantai Losari yang akan semakin memesona tatkala senja mulai menyapa. 

Tidak hanya itu, pantai yang identik dengan tulisan raksasanya ini, juga dikenal sebagai salah satu pusat jajanan atau kuliner utama di Kota Makassar. Bahkan dulunya, julukan ‘Pantai Meja Panjang’ juga pernah disematkan, dikarenakan pengunjung bisa menikmati aneka hidangan di meja makan yang berjejer sepanjang 1 km.

Namun kini, pemerintah setempat telah mengatur warung-warung makan tersebut ke dalam anjungan-anjungan yang penamaannya didasarkan pada nama suku di Pulau Sulawesi. 

Jadi, di tempat ini Anda bisa nongkrong sembari menikmati hidangan khas Makassar, dengan bertemankan semilir angin laut dan suasana malam kota. Jangan lupa untuk mengenakan jaket atau pakaian hangat, ya. 

Societeit De Harmonie (Gedung Kesenian Makassar)

Bagi para pencinta dan penikmat seni budaya, Societeit De Harmonie Makassar wajib Anda kunjungi. Di tempat wisata yang dulunya adalah gedung peninggalan Belanda, Anda bisa menyaksikan beragam pagelaran seni dan budaya khas kota Makassar. Termasuk pula film-film indie hasil karya anak bangsa. 

Mengingat tempat ini adalah tempat berkumpulnya para seniman, aktivis, dan penikmat seni budaya, tak heran jika semakin malam kawasan ini semakin ramai. Umumnya, mereka akan menikmati dan menghabiskan sisa malam dengan ragam kegiatan kebudayaan, sembari menikmati jajanan tradisional Makassar. 

Jalan Sungai Cerekang Makassar

Kesibukan malam khas Kota Makassar juga bisa Anda nikmati di Jalan Sungai Cerekang, Kota Makassar. Bisa dibilang, jalan ini adalah salah satu jalan yang tidak pernah sepi, bahkan hingga dini hari. 

Di sepanjang jalan ini, Anda bisa menemukan pemuda-pemuda yang memilih menghabiskan waktu malamnya di tengah gemerlap jalanan kota. Biasanya, mereka akan nongkrong dan bercengkrama sembari ngopi atau menikmati minuman khas Sulawesi Sarabba. 

Benteng Rotterdam 

Nyatanya, Taman Kota Benteng Rotterdam tidak hanya bisa Anda kunjungi di siang hari. Di malam hari pun, kawasan peninggalan sejarah sejak abad ke-16 ini masih beroperasi dan dibuka untuk umum. Bahkan, tak jarang kawasan taman ini juga dijadikan tempat pertunjukan atau event-event tertentu. Di antaranya seperti Pasar Seni Makassar, Makassar Tempo Doeloe, Makassar Jazz Festival, atau yang lainnya. 

Tertarik untuk menikmati dan menghabiskan malam di Kota Makassar? Jika ya, ada baiknya Anda juga memastikan ketersediaan penginapan terdekat yang tidak hanya nyaman, tapi juga ramah kantong. 

Tak perlu bingung, karena kini di Makassar telah ada jaringan hotel terbesar dan termurah Airy Rooms.

Dengan Airy Rooms, Anda bisa mendapatkan hotel murah di Makassar dengan mudah dan cepat. Anda hanya perlu melakukan pemesanan melalui website atau aplikasi, melakukan pembayaran via transfer, dan kamar hotel yang nyaman telah bisa Anda dapatkan. 

Di masing-masing kamar, Anda akan dimanjakan dengan fasilitas terbaik, seperti kamar yang bersih, kamar mandi yang lengkap dengan pancuran, pendingin ruangan, serta sarana hiburan yaitu TV LCD dan Wi-Fi gratis.

Agar hemat budget anda selama di Makassar, anda dapat menggunakan diskon 30% saat pembayaran di Airy. Hanya dengan memasukkan kode kupon AHM30 untuk mendapatkan diskon untuk seluruh hotel Airy di Indonesia.

Yuk, segera booking dan berlibur di Kota Makassar!

 

 

Penulis : Airy Rooms
Editor: Airy Rooms
Berita Terkait