Selfie dengan Penggemar, Kate Middleton Dianggap Langgar Protokol Kerajaan

Redaksi | 7 November 2022 | 10:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pangeran William dan Kate Middleton baru-baru ini mengunjungi kota Scarborough. Dalam lawatannya, mereka sempat bertemu dengan penggemar dan simpatisan. Di momen itu, Kate  terlihat berfoto selfie dengan beberapa orang di kerumunan. Meskipun itu adalah sikap yang baik, Kate dianggap telah melanggar protokol keluarga kerajaan.

Kate dikenal karena kehangatannya terhadap publik. Dalam kunjungan ke Scarborough, penggemar pernah terlihat merangkulnya, dan dia tampaknya tidak keberatan. Ini bukan pertama kalinya seseorang merangkul Kate. Pemain bola basket LeBron James juga pernah merangkul sang putri, yang menyebabkan kehebohan. Menurut aturan, biasanya anggota keluarga kerajaan yang seharusnya memulai kontak terlebih dahulu.

Keramahan Kate ini juga yang membuatnya tak keberatan menerima ajakan foto selfie dengan penggemar di  Scarborough, meskipun hal itu dianggap melanggar protokol Kerajaan Inggris.

Aturan mengenai selfie oleh sejumlah pengamat kerajaan kemungkinan telah dilonggarkan sejak kematian Ratu Elizabeth II. Meski begitu, para bangsawan dilaporkan tetap tidak diizinkan untuk mengambil foto selfie karena dianggap tidak sopan.

Seorang penduduk Selandia Baru Andrew Agnew mengatakan kepada Insider pengalamannya menghadiri salah satu pesta kebun mendiang Ratu Elizabeth. Agnew mengaku terus diberitahu tentang aturan tidak boleh berselfie.

“Satu hal yang mereka sering bicarakan adalah tidak boleh ada selfie dengan keluarga kerajaan, alasannya karena mereka tidak ingin orang-orang membelakangi keluarga kerajaan atau Ratu,” kata Agnew.

Bicara soal selfie, Pangeran Harry bukan penggemar swafoto. Beberapa tahun yang lalu, ketika berada di Australian War Memorial, seorang remaja memintanya untuk berfoto selfie dengannya. Namun, Harry tidak menganggap itu bukan ide yang bagus, dengan menyatakan bahwa dia "membenci" selfie. "Tidak, saya benci selfie," kata Harry via The Telegraph. “Serius, kamu harus berhenti melakukan itu. Saya tahu kamu masih muda, tapi selfie itu buruk.”

Penulis : Redaksi
Editor: Redaksi
Berita Terkait