Trailer Terbaru Sekuel Film Doctor Strange, Penggemar Dikejutkan Kemunculan Profesor X

Supriyanto | 15 Februari 2022 | 07:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Film sekuel Doctor Strange in the Multiverse of Madness bakal tayang di Amerika Serikat pada 6 Mei 2022 mendatang. Setelah merilis teaser poster beberapa waktu lalu, Marvel Studios Senin (14/2) kembali mengeluarkan trailer terbaru film tokoh Avengers Stephen Strange yang diperankan oleh Benedict Cumberbatch.

Tidak hanya menampilkan adegan-adegan mengerikan, dalam trailer Doctor Strange in the Multiverse of Madness menarik perhatian netizen karena kemunculan sosok Professor X atau Charles Xavier dari semesta Marvel yang diperankan Patrick Stewart.

Warganet makin merasa yakin Patrick Stewart sebagai Profesor X muncul dalam Doctor Strange in the Multiverse of Madness lewat dialog pada trailer terbaru. Terdengar percakapan, "Kita harus memberitahu dia kebenarannya," yang diyakini suara tersebut adalah Patrick Stewart.

Meski demikian pihak Marvel Cinematic Universr (MCU) memang belum mengkonfirmasi hal tererbut secara langsung. Namun spekulasi soal kemunculan karakter-karakter Marvel terdahulu yang sudah pernah tampil, muncul dalam film di Doctor Strange in the Multiverse of Madness sudah ramai dibicarakan di media sosial.

Bahkan salah seorang pengguna Reddit mengaku memberi bocoran jalan cerita seluruh film ini serta cameo-cameo yang dihadirkan di dalamnya.

Kalau melihat deretan cameo yang disebutkan dalam bocoran ini, mau percaya atau tidak, jumlahnya benar-benar luar biasa. Namun yang sejauh ini dapat dipastikan adalah penampilan Patrick Stewart yang akan kembali memerankan Professor X atau Charles Xavier.

Apalagi sekuel Doctor Strange ini berkisah tentang kekacauan di Multiverse. Tapi ada juga fans Marvel yang menduga bahwa Professor X yang ini bukanlah Professor X dari semesta X-Men produksi Fox. 

Sosok Profesor X yang ada di sekuel Doctor Strange adalah varian yang berbeda seperti halnya ketika WandaVision menampilkan Evan Peters sebagai Quicksilver sementara di film-film MCU pemeran Quicksilver adalah Aaron Taylor-Johnson.

Kemunculan karakter terdahulu yang kembali dimunculkan Marvel tentu saja memberi nilai tambahan dalam film. Terbukti dari Spider-Man:  No Way Home yang sukses menyatukan tiga Spider-Man berbeda dalam satu semesta Tom Holland, menjadikan film ini sebagai film Spider-Man paling laris sepanjang masa.

Marvel menjanjikan kepada penggemar sebuah kisah dan dimensi baru yang berbeda dari film pertama Doctor Strange tahun 2016. Efek visual yang tersaji dalam trailer pun tampak jauh lebih menarik dari yang sudah pernah dilihat sebelumnya.

Chiwetel Ejiofor kembali memerankan Karl Mordo yang kali ini yakin bahwa kekuatan sihir adalah sumber permasalahan di dunia. Dia pun akan berusaha untuk melawan demi menyembuhkan kerusakan yang sudah terjadi. Pertarungan antara Karl Mordo dan Stephen Strange pun tidak terelakan.

Doctor Strange juga menemukan rekan baru bernama America Chavez yang diperankan Xochitl Gomez, seorang manusia super yang punya kekuatan melompat antar-dimensi. 

Wanda Scarlet Witch (Elizabeth Olsen) juga hadir untuk membantu Doctor Strange menyelamatkan dunia dari kekacauan.

 

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait