Cakra Khan: Orang Selalu Menyebut Saya Penyanyi Harus Terpisah, Apa Boleh Buat

Wayan Diananto | 5 Maret 2018 | 04:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Cakra Khan maklum jika sejumlah seleb sering berlibur ke luar Pulau Jawa atau luar negeri. Awalnya, ia menilai sering liburan tindakan menghambur-hamburkan uang. Belakangan, Cakra sadar liburan meski singkat bisa dijadikan ajang pelarian dari stres akibat pekerjaan dan popularitas.

“(Kalau kadar stres tidak dapat ditoleransi lagi), saya lari ke pantai dan surfing. Ini semacam pelarian singkat di tengah padatnya jadwal manggung dan syuting. Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk mengelola stres lebih daripada sekadar jatuh ke pelukan narkoba,” beri tahu Cakra yang baru merilis soundtrack film Guru Ngaji, “Jangan Mudah Putus Asa.”

Sumber stres lain, yang menurutnya patut diantisipasi, kesuksesan masa lalu. Setiap seniman punya level sukses. Pemain sinetron dibilang sukses saat sinetron yang dibintangi berating tinggi.

Aktor disebut sukses saat film yang dirilis mendatangkan jutaan penonton. Penyanyi dicap sukses saat single meledak dan album diganjar plakat platinum.

Cakra sendiri pernah sukses dengan “Harus Terpisah”. Sejak itu, ia belum mencetak hit lagi. Diakui Cakra, “Harus Terpisah” sekilas menjadi momok yang selalu membayangi jalan kariernya.    

“Kesuksesan lagu itu enggak bisa diprediksi. Kemarin saya mengobrol dengan Virgoun, dia bilang, 'Surat Cinta Untuk Starla' butuh waktu setahun untuk meledak. Artinya, untuk menjadi hit, sebuah lagu butuh proses panjang. Sampai sekarang, orang selalu menyebut saya penyanyi 'Harus Terpisah'. Apa boleh buat, saya berpikir positif saja,” ujar Cakra seraya menambahkan, “Tidak ada rumus untuk bikin lagu hit. Jadi saya mesti berani menjajal lagu riang. Alhamdulillah, saya dapat kepercayaan untuk menyanyikan lagu tema Asian Games tahun ini!” 

(wyn / gur)

Penulis : Wayan Diananto
Editor: Wayan Diananto
Berita Terkait