Anies-Sandi akan Kunjungi Ahok Usai Pelantikan Gubernur DKI

TEMPO | 16 Oktober 2017 | 06:15 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Anies Baswedan dan Sandiaga Uno akan dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, pada Senin, 16 Oktober 2017. Ke depan, Anies-Sandi berencana mengunjungi Mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di penjara Mako Brimob, Depok.

Hal ini diungkapkan Anies Baswedan dalam konperensi pers di kantor Relawan Anies-Sandi, Melawai, Jakarta Selatan, Jumat, 13 Oktober 2017.

"Rencana kita adalah mengunjungi semua mantan gubernur dan berharap bisa berkomunikasi secara reguler," kata Anies.

Menurut Anies Baswedan, dari kunjungan tersebut dia dan Sandi bisa mempelajari tentang kepemimpinan ibu kota. "Pengalaman mereka bisa jadi manfaat untuk kita."

Anies Baswedan berencana melakukan kunjungan tersebut setelah menduduki kursi Gubernur DKI Jakarta. "Nanti kalau sudah bertugas," kata dia.

Selain rencana kunjungan, Anies juga mengucapkan terima kasih kepada Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat. "Kami apresiasi sekali mereka yang menjadi bagian dari kemajuan Jakarta," kata dia. "Termasuk Pak Djarot juga."

Anies-Sandi akan dilantik di Istana Negara oleh Presiden Joko Widodo. Keduanya akan memimpin Jakarta selama lima tahun ke depan setelah mengalahkan pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat pada Pilkada Jakarta 2017 lalu.

 

TEMPO.CO

Penulis : TEMPO
Editor : TEMPO