Ammar Zoni Membayar Kepercayaan Leo Sutanto yang Memberinya Kesempatan Kedua

Yohanes Adi Pamungkas | 10 Februari 2018 | 14:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Ketika tersandung kasus narkoba Juli tahun lalu, tak sedikit yang memprediksi karier akting Ammar bakal tamat. Ternyata tidak.

Oleh bos Sinemart, Leo Sutanto, Ammar diberikan kesempatan kedua untuk kembali memperkuat cerita Anak Langit yang sepanjang tahun lalu kalah bersaing dengan sinetron Dunia Terbalik (RCTI), Jodoh Wasiat Bapak (ANTV), dan Siapa Takut Jatuh Cinta (SCTV). 

“Pak Leo sosok yang luar biasa. Ketika saya terkena kasus, dia selalu memberikan dukungan kepada saya agar bisa melewati ujian. Sekarang Pak Leo mau menerima saya lagi dengan tangan terbuka selama saya tidak mengulangi kesalahan kemarin,” ujar Ammar dalam wawancara empat mata di kawasan Cibubur, Jakarta Timur, Selasa (30/1) lalu.

Tawaran Leo tidak langsung diiyakan oleh kekasih Ranty Maria ini. Ia beralasan, “Saya ingin menguruskan badan dulu. Maklum selama lima bulan saya enggak olahraga.”

Hari yang ditunggu tiba. Setelah menerima ajakan syuting lagi dari Leo, Ammar akhirnya memulai syuting hari pertama, 7 Januari lalu. Di Anak Langit, Ammar memerankan Ali, yang memiliki kemiripan wajah dengan Al yang dilakonkannya sebelum terjerat kasus narkoba.

Kehadiran Ammar di Anak Langit disambut antusias baik oleh penggemar maupun penonton setia Anak Langit. 

“Ali masih belum jelas apakah tiba-tiba nanti menjadi Al yang sebenarnya atau akan berdiri sendiri. Soalnya wajah dan karakter Ali memang mirip banget sama Al. Anak Langit memang banyak kejutan dan susah ditebak,” bilang pendukung sinetron 7 Manusia Harimau itu.

Demi membayar kepercayaan yang telah diberikan, kakak pesinetron Aditya Zoni ini bertekad memberikan yang terbaik dan membuktikan eksistensi karier aktingnya kepada khalayak. 

“Sebagai publik figur saya sudah mengecewakan banyak orang. (Lewat Anak Langit) saya mau menunjukkan kalau bisa kembali menghibur mereka sekaligus memberikan contoh yang baik,” cowok berdarah Minang ini berharap. Siapa sangka, kemunculan Ammar mampu mendongrak Anak Langit ke puncak rating.

“Saya bersyukur (Anak Langit rating satu), setidaknya penonton masih menginginkan saya kembali lagi,” ucap Ammar Zoni.

(han / gur)

Penulis : Yohanes Adi Pamungkas
Editor : Yohanes Adi Pamungkas