5 Aktris Cantik Nan Seksi dalam Seri Transformers

Andira Putri | 21 Juni 2017 | 11:50 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Rangkaian film Transformers identik dengan pertarungan keren antarrobot. Namun, bukan berarti para pemain manusia kalah saing dengan robot-robot tersebut.

Daya tarik lain film Transformers adalah jajaran aktrisnya. Sejak dirilis tahun 2007, film-film Transformers selalu menampilkan aktris cantik nan seksi sebagai salah satu tokoh utama. Kehadiran mereka membuat suasana lebih segar di tengah pertarungan sengit para robot.

Siapa saja aktris cantik nan seksi yang tampil dalam seri Transformers? Simak daftar di bawah ini:

1. Megan Fox

Transformers sukses mengangkat pamor Megan Fox. Nama Megan Fox meroket ketika membintangi film Transformers (2007) dan Transformers: Revenge of the Fallen (2009). Megan Fox berperan sebagai Mikaela Banes, perempuan yang dicintai karakter utama Sam Witwicky (Shia LaBeouf). Sayang, Megan Fox absen di film Transformers selanjutnya karena diisukan terlibat konflik dengan sutradara Michael Bay.

2. Isabel Lucas

Isabel Lucas tampil sebentar dalam Transformers: Revenge of the Fallen (2009). Isabel Lucas menjadi karakter bernama Alice, mahasiswa yang terus menggoda Sam Witwicky. Twist menarik muncul karena Alice sebenarnya merupakan jelmaan robot jahat Decepticons. 

3. Rosie Huntington-Whiteley

Rosie Huntington-Whiteley menjadi pengganti Megan Fox dalam film Transformers: Dark of the Moon (2011). Menariknya, seri Transformers ini juga menjadi debut Rosie Huntington-Whiteley di dunia film. Model Victoria's Secret ini memerankan pacar baru Sam Witwicky bernama Carly Spencer.

4. Nicola Peltz

Jajaran karakter manusia dalam film keempat Transformers: Age of Extinction (2014) mengalami perubahan. Kali ini, penonton diajak menyaksikan petualangan keluarga Yeager. Nicola Peltz berperan sebagai Tessa Yeager, putri karakter utama Cade Yeager (Mark Wahlberg).

5. Laura Haddock

Laura Haddock menjadi aktris seksi terakhir yang bergabung dengan seri Transformers. Laura Haddock membintangi film teranyar Transformers: The Last Knight (2017). Dalam film ini, Laura Haddock berperan sebagai dosen universitas bernama Vivane Wembley yang menyimpan rahasia besar. 

(dira / bin)

Penulis : Andira Putri
Editor : Andira Putri