Dorce Gamalama Meninggal Dunia, Ini Pesan Gus Miftah untuk Masyarakat

Ari Kurniawan | 16 Februari 2022 | 16:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Dorce Gamalama meninggal dunia pada Rabu (16/2) pagi. Kepergian artis serbabisa itu membawa duka bagi banyak kalangan. Termasuk Gus Miftah.

Pengasuh Pondok Pesantren Ora Aji, Sleman, Yogyakarta, ini menyampaikan ungkapan duka cita lewat video yang diunggah di YouTube.

"Inna lilla Wa Inna ilaihi rojiun. Turut berduka cita dan bela sungkawa se dalam dalamnya atas meninggalnya Dedi Yuliardi Ashadi alias Dorce Gamakama pada hari ini," ucap Gus Miftah.

"Semoga almarhum diampuni segala dosa-dosanya, dimaafkan semua kesalahannya dan dilipatkan gandakan semua amal baiknya, mendapatkan derajat husnul khotimah dan dijadikan surga sebagai tempat kembalinya," sambungnya.

Gus Miftah berpesan pada masyarakat untuk mendoakan Dorce Gamalama agar mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT. Ia juga meminta semua pihak untuk tidak lagi mengungkit kontroversi seputar kehidupan almarhum.

"Lupakan kontroversinya. Fokus doakan saja beliaunya, semoga diampuni segala dosanya dan dilipatgandakan semua amal baiknya," kata Gus Miftah.

Gus Miftah sebelumnya sempat menuai perhatian publik saat menanggapi wasiat Dorce yang ingin dimakamkan sebagai perempuan. Gus Miftah menyatakan setiap manusia harus dimakamkan sesuai kodratnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Dorce Gamalama meninggal dunia di RSPP Simprug, Jakarta Selatan, setelah sempat dinyatakan positif Covid-19. Jenazah Dorce dimakamkan di TPU Bantar Jati, Jakarta Timur, Rabu petang.

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait