Govinda Rilis "Satu Frekuensi", Diharapkan Jadi Lagu Wajib Hari Valentine

Supriyanto | 15 Februari 2022 | 23:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Setelah Hal Hebat, grup band Govinda kembali merilis single, kali ini berjudul Satu Frekuensi tepat di momen perayaan hari kasih sayang atau valentine, Senin (14/2). Lagu ciptaan Ade Govinda ini diyakini sebagai lagu istimewa untuk orang yang merayakan valentine bersama pasangannya.

"Lirik lagu Satu Frekuensi adalah lirik terindah yang pernah saya ciptakan," ungkap Ade Govinda dalam siaran pers yang diterima wartawan, Senin (14/2). 

Ifan yang ikut membantu menulis syair lagu Satu Frekuensi bersama Ade Govinda menceritakan soal harapan banyak pasangan yang beruntung ci tanya yidak bertepul sebelah tangan.

"Seiya sekata, rindu yang sama, energi yang setara dan frekuensi yang sama," tambah Ifan Govinda. 

Menurut Ifan, proses rekaman single barunya ini menyenangkan dan hasilnya memuaskan dibantu label rekaman MyMusic Records.

"Ada kejutan di akhir video klip yang wajib ditonton, disitu sebenernya frekuensi yang sesungguhnya," ujar Ifan Govinda. 

Lagu Satu Frekuensi diputar serentak di radio seluruh Indonesia pada 14 Februari dan video klip Satu Frekuensi milik Govinda sudah bisa didengar di seluruh platform musik digital dan kanal YouTube MyMusic Records sejak Senin kemarin.

Govinda mengawali karier di industry musik Indonesia pada tahun 2008 dengan nama Domino lewat hits Siapa yang Pantas. Ada Ifan sebagai vocalis, Ade Nurulianto sebagai Gitaris, Jeje sebagai drummer dan Luki sebagai bassist. 

Lagu berjudul Hal Hebat yang dirilis tahun 2020  sampai saat ini masih ramai ditonton di Youtube dan social media, karena lagu tersebut banyak dibawakan sebagai lagu wajib wedding event. Lagu ini juga menjadi suatu hal yang sangat spesial bagi Govinda, karena rekaman di Abbey Road dan merupakan salah satu impian besar mereka.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait