Jerawat Masih Menjadi Masalah Utama di Indonesia

Seno Susanto | 10 September 2022 | 04:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Jerawat yang muncul di wajah membuat kita menjadi tidak tampil percya diri. Penyebab munculnya jerawat bisa dipicu dari pola hidup yang kurang sehat, produksi minyak berlebih pada kulit serta diet yang tidak seimbang. Masyarakat Indonesia juga lebih rentan mengalami masalah jerawat karena kondisi iklim tropis yang menyebabkan keringat berlebih.

"Masalah jerawat utamanya dipicu oleh gaya hidup kurang sehat, pola diet tidak seimbang, produksi minyak berlebih pada kulit dan stres," kata dr. Mishael Octaviany pada saat pembukaan clinic de Votre Peau di Gading Serpong, Tangerang, baru-baru ini

Menurut Head Doctor Clinic de Votre Peau Gading Serpong dr. Mishael Octaviany, di Indonesia jerawat rentan muncul pada remaja 13 tahun atau masa-masa pubertas. Lalu, apakah boleh anak-anak remaja menggunakan produk-produk skincare?

"Usia remaja 13 tahun ke atas sudah mulai muncul masalah pada kulit, tapi usia mereka ini membutuhkan treatment apa enggak. Ya bisa saja, tapi untuk awal gunakan skincare saja dulu, tapi nanti kalau butuh bisa lakukan treatment sesuai dengan kebutuhan," jelasnya.

Sementara itu, dr. Ricky Fernando Maharis Sp.KK, Dermatologist Clinic de Votre Peau mengatakan jika permasalahan jerawat masih menjadi masalah utama pada kulit di Indonesia. de Votre Peau, sebagai klinik kecantikan medis yang memiliki ekstensif dalam hal menangani jerawat berupaya memberi solusi bagi masalah jerawat.

"Kalau masih anak muda, puber lebih banyak lelaki (jerawat). Ketika 20-30 tahun ke atas laki laki nggak jerawatan. Proporsi di klinik 70% cewek dan 30% cowok," ungkapnya.

Penulis : Seno Susanto
Editor: Seno Susanto
Berita Terkait