Ardi Bakrie Mendapat Penanganan Serius, Pengacara Rahasiakan Nama Rumah Sakitnya

Supriyanto | 16 Agustus 2021 | 17:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Pengacara Wa Ode Nur Zaenab membantah kabar kliennya, Ardi Bakrie kecelakaan saat kabur dari panti rehabilitasi narkoba di Lido, Bogor, Jawa Barat.

Menurut Wa Ode, suami Nia Ramadhani itu dilarikan ke rumah sakit karena luka akibat kecelakaan ringan saat olah raga kick boxing di dalam panti rehab pada Minggu (14/8) kemarin.

Ardi Bakrie melakukan gerakan menendang lalu terpeleset. Ia terjatuh dan kepalanya membentur lantai tanpa matras.

"Benturannya lumayan keras di bagian kepala," ungkap Wa Ode Nur Zaenab saat dihubungi wartawan lewat telepon, Senin (16/8).

Saat ini Ardi Bakrie masih mendapat perawatan itensif di rumah sakit kawasan Jakarta yang enggan disebutkan namanya.

"Oh kalau (dirawat di rumah sakit mana) itu saya tidak bisa sebutkan. Yang jelas saya mohon doa untuk Pak Ardi. Kondisi kesehatan Pak Ardi Bakrie stabil dan saat ini masih diobservasi," jelas Wa Ode Zaenab.

Disebutkan oleh Wa Ode, sejak insiden terpleset yang dialami Ardi Bakrie, Nia Ramadhani mendampingi suami dari saat dirawat di salah satu rumah sakit di Bogor hingga akhirnya dirujuk ke Jakarta agar mendapat perawatan lebih memadai.

"Kepala sudah dipastikan terbentur, mendapat penanganan serius di rumah sakit dekat panti rehabilitasi dan sekarang dirujuk ke Jakarta. Sudah dilaporkan ke BNN dan pihak kepolisian," beber Wa Ode Zaenab.

Wa Ode menegaskan, kabar Ardi Bakrie kabur dari panti rehab adalah hoaks. "Jadi latihan olahraga ini bagian dari program aktivitas para peserta rehabilitasi yang diikuti dengan antusias oleh Pak Ardi. Ini bagian dari program (di panti) situ," pungkas Wa Ode Zaenab.

(pri)

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait