2 Film Angga Yunanda Jadi Film Indonesia dengan Naskah Asli Terlaris di Hari Pertama

Indra Kurniawan | 27 Agustus 2022 | 16:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Gagal pada film 12 Cerita Glen Anggara, Angga Aldi Yunanda sukses mengantar film Mencuri Raden Saleh menjadi yang terlaris nomor 2 di bawah Dua Garis Biru.

Hari pertama penayangan, Kamis (25/8), mengutip data aplikasi Cinepoint, meski gagal merebut puncak daftar film Indonesia dengan naskah asli terlaris di hari pertama dari Dua Garis Biru, Mencuri Raden Saleh sukses menjaring 171.341 penonton.

Dua Garis Biru tak tergoyahkan dengan 178.010 penonton. Sementara film 22 Menit dan Hangout berturut-turut menempati peringkat 3 dan 4 dengan jumlah penonton 158.117 dan 121.811.

Menariknya, dua film peringkat teratas dibintangi oleh Angga Yunanda. Ini menjadi capaian tersendiri bagi aktor yang namanya melejit lewat sinetron Mermaid In Love yang juga dibintangi oleh Amanda Manopo dan Syifa Hadju.

Akhir pekan ini jumlah penonton Mencuri Raden Saleh diperkirakan menembus angka 500 ribu. Ini kabar baik mengingat tema yang diangkat Mencuri Raden Saleh bukan tema film Indonesia pada umumnya.

Film berdurasi 2,5 jam ini menarik perhatian karena menyajikan cerita yang berbeda dari film-film Indonesia lainnya. Tidak hanya itu, Mencuri Raden Saleh juga dibintangi aktor-aktor muda ternama. Antara lain Iqbaal Ramadhan, Angga Yunanda, Rachel Amanda, Ari Irham, Umay Shahab, dan Aghniny Haque.

Wajah tampan Angga tak lama lagi kembali menghiasi layar bioskop. Dia akan memerankan Boy dalam film Catatan Si Boy produksi MD Pictures. Selain Angga, film garapan Hanung Bramantyo itu juga dibintangi Syifa Hadju dan Rebecca Klopper.

(ind)

Penulis : Indra Kurniawan
Editor: Indra Kurniawan
Berita Terkait