Perang Rusia dan Ukraina Jadi Inspirasi Kasyara Membuat Lagu Perdamaian

Supriyanto | 17 Maret 2022 | 21:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Invasi Rusia kepada Ukraina yang menyebabkan peperangan membuat dunia gempar lantaran banyak korban berjatuhan. Tidak ingin peperangan terus berlanjut membuat grup band Kasyara mengeluarkan single Peace the World sebuah lagu bertema perdamaian.

Lagu berbahasa Inggris yang diciptakan sang keyboardis Faizal Lubis memberikan pesan moral bahwa perdamaian lebih diutamakan karena perang hanya meninggalkan kesedihan.

"Alasan kita membuat pakai bahasa inggris. Karena lagu ini terinspirasi dari isu internasional. Dengan harapan isi pesen dari lagu ini bisa sampai ke seluruh dunia," ucap Faizal Lubis dalam siaran pers yang diterima wartawan belum lama ini.

"Untuk tingkat kesulitan sama saja dengan lagu Indonesia. Hanya perbedaan pemilihan nada yang lebih standard dunia," jelas Faizal.

Bernuansa rock, Kasyara menyuguhkan warna musik yang berbeda dari lagu-lagu mereka sebelumnya. Nada-nada piano klasik sari Faizal Lubis serta petikan gitar Iyonk yang keras ditambah warna vokal Kensen penuh karakter, membuat lagu ini lebih terasa dinamis sekaligus menggelegar di kuping para pendengar.

Kasyara berharap lagu “Peace The World” tersampaikan pesannya kepada mereka yang mendengarkan untuk menjaga perdamaian.

Ditambah, lagu ini menjadi motivasi buat band-band di Tanah Air untuk bangkit sekaligus berharap karya mereka dapat sukses dan disukai para pecinta musik Indonesia.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait