Dilarang Ahmad Dhani Bawakan Lagu Dewa 19, Ini Jawaban Once

Ari Kurniawan | 31 Maret 2023 | 17:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Once Mekel akhirnya buka suara soal larangan yang disampaikan Ahmad Dhani. Seperti diberitakan sebelumnya, Dhani tidak memperbolehkan Once membawakan lagu-lagu Dewa 19 hingga batas waktu yang tidak ditentukan. 

Once mengatakan, secara prosedur, dirinya tidak melanggar apapun ketika membawakan lagu Dewa 19 saat tampil sebagai solois. Sebab hal tersebut sudah diatur jelas dalam Undang-Undang yang berlaku.

"Saya bukan orang yang suka melanggar aturan. Yang punya kewajiban untuk membayar royalti itu EO, bukan saya," kata Once, dalam jumpa pers di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (31/3).

Pernyataan Once diperkuat oleh penjelasan kuasa hukumnya, Panji Prasetyo. Menurut Panji, persoalan Once dengan Ahmad Dhani sejatinya sangat sederhana.

Once Mekel. (Ari/tabloidbintang.com)

"Saya bilang sama Once, 'kamu nggak perlu pengacara untuk urusan ini. Karena ini simpel sekali. Semua sudah diatur di Undanga-Undang Hak Cipta Pasal 9," kata Panji.

Dalam Pasal 9 disebutkan, pencipta atau pemegang hak cipta memiliki hak ekonomi atas karya atau ciptaannya memiliki hak untuk penerbitan, penggandaan karyanya, penerjemahan, pengadaptasian, pengaransemenan, pertunjukan, pengumuman, hingga penyewaan.

"Namanya pengumuman, penampilan di depan umum secara komersial, ini pencipta tidak bisa langsung menerima, tapi harus tergabung dengan LMK (Lembaga Manajemen Kolektif)," kata Panji.

"Makanya kalau mau dapat duit royalti dari performing, harus tergabung dengan LMK. LMK ada 11, tergabung dalam LMKN. Nanti LMK yang memungut duitnya dari penyelenggara, nanti LMK bayar ke pencipta," lanjutnya.

Ucapan Panji tersebut merujuk pada Pasal 25 Ayat 5 UU Hak Cipta yang menyebut, setiap orang bisa melakukan penggunaan karya secara komersial tanpa meminta izin kepada pencipta asalkan membayar imbalan kepada Pencipta melalui Lembaga Manajemen Kolektif.

"Itu termasuk royalti. Kalau izin bagaimana? Iya itu termasuk izinnya. Artinya, kalau pencipta nggak mau lagunya dimainkan, jangan bikin lagu. Itu aturannya," beber Panji.

Once sendiri tidak masalah dengan larangan Ahmad Dhani. Hanya ada satu lagu Dewa 19 yang nantinya akan terap dibawakan Once, yakni lagu "Cemburu".

"Kalau lagu Cemburu itu saya dan Dhani yang ciptakan. Mungkin nanti satu itu saja yang akan saya bawakan kalau ada fans yang kangen," pungkas Once.

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait