Cerita Faradilla Yoshi Jadi Istri Teraniaya di Sinetron Tajwid Cinta SCTV
TABLOIDBINTANG.COM - Faradilla Yoshi mendapat tantangan baru di sinetron Tajwid Cinta SCTV. Di sini Faradilla memerankan karakter Kayla, seorang istri yang teraniaya.
"Kayla ini istrinya Andre ( diperankan Indra Brotolaras). Dia ini korban KDRT," kata Faradilla Yoshi, dalam wawancara virtual, baru-baru ini.
Diakui Faradilla Yoshi, tidak mudah mendalami perannya kali ini. Aktris 29 tahun ini harus mencari beberapa referensi untuk menampilkan karakter yang sesuai dengan cerita.
"Cari referensi dari beberapa film sih sebelum syuting. Karena kan gesture dan ekspresi dari korban KDRT ini harus dapet juga kan," ucapnya.
Fradilla Yoshi berusaha menampilkan akting senatural mungkin. Ia merasa cukup terbaru dengan Indra Brotolaras yang jadi lawan mainnya.
"Pas udah take, yaudah aku cuma memikirkan Indra aja. Karena dia dapet banget antagonisnya dan menjadi pelaku KDRT, jadi aksi reaksi aktingnya tuh dapet banget aku sama dia," jelasnya.
Selain Faradilla Yoshibdan Indra Brotolaras, sinetron Tajwid Cinta juga diperankan oleh Cut Syifa, Harris Vrizha, dan Afifah Ifah'nda.