Dilan 1983: Wo Ai Ni, Masa Kecil Dilan yang Menggemaskan Sekaligus Romantis 

Ari Kurniawan | 10 Juni 2024 | 21:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Lupakan sejenak si Panglima Tempur yang dikenal jagoan di sekolahnya. Sosok Dilan yang dihadirkan di film "Dilan 1983: Wo Ai Ni", merupakan sosok yang datang dari era yang berbeda.

Di film ini, penonton diajak untuk lebih dekat dengan Dilan saat masih duduk si bangku Sekolah Dasar (SD). Meski masih kecil, Dilan di masa itu ternyata sudah pandai merangkai kata-kata gombal yang bisa membuat lawan jenis tersipu.

Kisah cinta monyet Dilan tertuju pada siswi baru bernama Mei Lien. Kehadiran Mei Lien membawa warna baru dalam kehidupan Dilan, dan membuatnya ingin belajar bahasa Mandarin. Tujuannya, apalagi kalau bukan supaya bisa lebih mudah mendekati gadis berwajah oriental itu.

Di sela polah lucu Dilan dan kawan-kawan, film ini juga menyisipkan banyak pesan positif, mulai dari persahabatan hingga semangat toleransi. Pesan moral dikemas sedemikian rupa hingga terasa ringan dan tak menggurui.

Dipercaya memerankam karakter Dilan, Muhammad Adhiyat berhasil memperlihatkam aktingnya yang natural. Malea Emma juga tak kalah memukau sebagai Mei Lien. 

Sebagai sutradara, Fajar Bustomi dan Pidi Baiq mampu menghadirkan sinematografi yang indah dengan nuansa tahun 80-an yang kental. Ditambah dengan Soundtrack yang catchy dan easy listening, menambah keseruan film ini. 

Tak salah jika menjadi film Dilan 1983: Wo Ai Ni sebagai tontonan keluarga di masa liburan. Bagi anak, film ini bisa jadi hihuran. Sementara, para orang tua bisa merasakan momen nostalgia saat masih berseragam putih merah.

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait