Adegan Paling Romantis di Film Dilan 1990 Versi Iqbaal CJR

Ari Kurniawan | 15 Desember 2017 | 06:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Dilan yang ditulis oleh Pidi Baiq dalam novelnya dikisahkan sebagai sosok remaja yang nakal, suka berkelahi, namun romantis.

Selain membaca buku, Dilan juga jago membuat puisi. Rayuan yang keluar dari mulutnya bisa dengan mudah membuat para gadis meleleh.

Pesona seorang Dilan terpapar di film Dilan 1990. Tak hanya puisi, sederet sikap romantis Dilan tersaji sepanjang film garapan sutradara Fajar Bustomi dan Pidi Baiq tersebut.

Ada beberapa adegan yang jadi favorit Iqbaal CJR, pemeran Dilan di film Dilan 1990. Salah satunya saat bertemu dengan Milea (diperankan Vanesha Prescilla) di sebuah pasar tradisional.

"Waktu itu syutingnya di Pasar Gede Bage (Bandung). Nggak tahu kenapa, tapi gue pribadi memang nggak pernah ngapel ke pasar. Seru sih buat gue," ungkap Iqbaal CJR. "Sama semua adegan travelling buat gue itu juga romantis," imbuhnya.

Dibanding Dilan, kepibradian Iqbaal CJR cukup bertolak belakang. Iqbaal selama ini dikenal sebagai pribadi yang alim dan kalem. "Saya juga nggak romantis," sahutnya.

Kendati demikian, Iqbaal CJR tidak menemukan kesulitan berarti di film ini. Sebab, sebelum proses syuting bergulir para pemain diberi waktu yang cukup untuk mendalami karakter.

(ari/ari)

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait