Miss Aesthetic Indonesia 2023 Berbagi Tips Sehat Luar Dalam

Ari Kurniawan | 6 Desember 2023 | 02:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Menjaga kecantikan tak cukup dengan perawatan wajah atau fisik semata, namun harus dilengkapi dengan asupan makanan yang sehat dan tentunya olah raga.

Hal itulah yang diungkapkan Miss Aesthetic Indonesia 2023, Jennifer Calista, di sela acara i-SWAM (International Seminar and Workshop in Aesthetic Medicine) di Ice BSD Tangerang, Minggu (3/12). Ia menuturkan asupan makanan yang kita konsumsi sehari-hari harus diperhatikan baik cara memasak, hingga jenis makanan yang sehat.

“Misalnya saja untuk sarapan, telur rebus adalah pilihan yang tepat. Karena setelah tubuh berpuasa dari malam, saat pagi usahakan sarapan yang mengandung protein, seperti telur. Tapi perhatikan cara masaknya, kalau banyak minyak dan bumbu maka kalorinya akan nambah. Telur yang awalnya sehat tapi jika pengolahannya salah jadinya malah kurang sehat,” kata lulusan Food Science and Technology, yang fokus pada Ilmu Nutrisi ini.

Selain asupan makanan yang sehat, perawatan dari luar untuk kecantikan tentu juga dibutuhkan untuk merawat kesehatan dan kebersihan wajah. Jennifer menyarankan perawatan dari luar sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing.

“Di usia saya saat ini, yang penting adalah rajin menjaga kebersihan wajah. Saya terbiasa double cleasing pakai micellar water dan harus dipastikan wajah bersih untuk mencegah jerawat dan tanda penuaan,” paparnya.

Ia menambahkan, bagi wanita dengan kulit kering sebaiknya mencari produk skincare yang mengandung hyaluronic acid. “Pakai produk yang mengandung hyaluronic acid untuk kulit kering nampol banget. Bisa menunjang makeup harian jadi bagus. Perlu pakai vitamin C untuk memperbaiki penampilan kulit kering,” saran Jennifer.

Jennifer Calista sebagai Miss Aesthetic Indonesia 2023 turut mendukung pameran dan seminar International Seminar and Workshop in Aesthetic Medicine ke- 14 yang digelar pada tanggal 1-3 Desember 2023. Ia mendukung berbagai perkembangan di bidang estetik dan antiaging yang sangat dibutuhkan baik di Indonesia maupun dunia.

Event ini merupakan acara ilmiah tahunan di bidang estetik dan antiaging medicine bertaraf internasional yang merupakan bentuk integrasi antara ilmu kedokteran ilmiah di bidang estetik & antiaging, dengan industri kesehatan, welllness tourism dan entertainment.  

i-SWAM berhasil mengundang lebih dari 4000 dokter dari seluruh dunia untuk terlibat dalam kegiatan ilmiah yang berkualitas internasional ini. Salah satu unggulan kegiatan ilmiah tahun ini adalah diadakannya fresh cadaver dissection workshop pertama dengan instruktur terkemuka, dr. Mattiew Stefaneli, plastic surgeon.  

DR. Dr. Teguh Tanuwidjaja, M. Biomed (AAM), selaku president i-SWAM mengatakan, “iSWAM ke-14 tahun ini, merupakan event aesthetic scientific terbesar di dunia, kami bangga dan berterimakasih atas dukungan pemerintah khususnya Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.”

i-SWAM ke-14 ini dibuka dengan resmi oleh Ir. Budi Gunadi, selaku Menteri Kesehatan Republik Indonesia. Menkes memberikan dukungan penuh pada dunia kedokteran dan perkembangan estetik di Indonesia, pengembangan ilmu kedokteran lintas disiplin dan terbuka atas kemajuan teknologi terapan masa depan.  

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait