Aura Kasih Komentari WNI Dapat Warisan 4 Mobil Berlapis Emas di Inggris

Abdul Rahman Syaukani | 15 November 2016 | 20:10 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Ahmad Sukarno, WNI yang tinggal di London, Inggris, sempat hebohkan publik di sana lantaran empat mobil supercar miliknya berlapis emas.

Beberapa mobil supercar berlapis emas itu dipastikan harganya lebih dari 1 juta dollar. Yang lebih mengejutkan, Ahmad Sukarno ternyata hanya seorang tukang kebun.

Pria kelahiran Jakarta ini bisa dibilang sangat beruntung. Karena sang majikan yang bernama Hussain Sajwani mewariskan kekayaannya kepada Ahmad Sukarno. Tak hanya mobil mewah, Hussain kabarnya juga memberikan aset berharga lain.

Aura Kasih menganggap, hal itu suatu keberuntungan bagi yang bersangkutan dan sudah menjadi suratan takdir.

"Mungkin orang itu baik. Menurut aku, orang jujur itu ada rejekinya sendiri sih," kata Aura Kasih menebak-nebak, saat ditemui di Museum Nasional, Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (15/11).

Mendapat warisan meski nilainya triliunan rupiah sejatinya tidak terlalu membanggakan bagi Aura Kasih. Yang jauh lebih penting, katanya, bagaimana orang itu bisa memanfaatkan harta itu untuk jangka panjang.

"Kalau dibilang membanggakan, toh hanya harta, ya. Langkah-langkah yang dia lakukan jadi orang kaya mendadak, langkahnya seperti apa? Berfoya-foyakah atau gimana? Menurut aku tergantung langkahnya, ya," kata Aura Kasih.

(man/ray)

Penulis : Abdul Rahman Syaukani
Editor: Abdul Rahman Syaukani
Berita Terkait