Jalani Pola Hidup Sehat, Maudy Koesnaedi Kurangi Makan Makanan Manis

Yohanes Adi Pamungkas | 21 Maret 2019 | 21:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Sebagai aktris senior, Maudy Koesnaedi berusaha menjaga eksistensi dalam dunia film. Agar badannya sehat sehingga bisa bekerja dengan baik istri dari Erick Meijer ini rajin melakukan kiat – kiat khusus misalnya menjaga makanan yang dikonsumsi.

“Usia saya sudah kepala 4 jadi harus pintar mengatur makanan, misalnya mengurangi makanan yang manis, makanan yang mengandung MSG atau penyedap rasa, dan yang mengandung tepung,” cerita Maudy Koesnaedi saat berbincang di Jakarta.

Selain menjaga makanan Maudy Koesnaedi juga melakukan olah raga teratur. Sehari-hari Maudy Koesnaedi olah raga di rumah dengan berjalan di atas treadmill. Meski melakukan olah raga di dalam rumah kegiatan tersebut banyak membakar kalori dalam tubuh Maudy Koesnaedi. “Pola istirahat teratur dalam sehari juga mempengaruhi kebugaran tubuh,” jelas Maudy Koesnaedi.

Ditanya soal kesibukannya sekarang, Maudy Koesnaedi akhir – akhir ini lebih banyak berada di rumah dan mengurang aktivitas bekerja di luar karena putra semata wayangnya, Eddy Maliq Meijer duduk di bangku kelas 6 Sekolah Dasar.

“Sebentar lagi dia mau ikut ujian jadi saya harus menemani dia belajar di rumah agar hasil ujiannya bagus,” kata Maudy Koesnaedi.

Namun bulan April mendatang Maudy Koesnaedi akan mulai beraktivitas ke luar rumah mengingat film terbarunya yang berjudul Ave Maryam akan tayang di bioskop. “Setelah Ave Maryam, film saya berikutnya Si Doel The Movie 2 tayang pada Lebaran hari kedua sekitar bulan Juni,” beri tahu Maudy Koesnaedi.

(han / ray)

Penulis : Yohanes Adi Pamungkas
Editor: Yohanes Adi Pamungkas
Berita Terkait