Kasih Jempol untuk Siksa Kubur, Manoj Punjabi: Kompetisi Bikin Kita Lebih Pinter

Supriyanto | 24 April 2024 | 11:30 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Produser dan CEO MD Pictures, Manoj Punjabi memberikan pujian kepada film garapan Joko Anwar, Siksa Kubur yang berhasil tembus di atas tiga juta penonton dalam waktu 11 hari seperti Badarawuhi Di Desa Penari.

Manoj mengaku senang karena menandakan bahwa film produk anak bangsa bisa mendapat tempat di negaranya sendiri. Manoj juga tidak menampik, dari hasil terakhir bahwa jumlah penonton Siksa Kubur lebih banyak dari Badarawuhi Di Desa Penari.

"Ada dua film, Badarawuhi di Desa Penari dan Siksa Kubur dan dua-duanya hasilnya baik. Siksa Kubur di atas Badarawuhi, saya kasih jempol," ucap Manoj Punjabi usai pre launching soundtrack Ipar Adalah Maut, Tak Selalu Memiliki di Gandaria City, Jakarta Selatan, Selasa (23/4)

Manoj Punjabi merasa bangga sekaligus senang karena cita-citanya mengangkat film nasional agar mendominasi layar dibandingkan film Hollywood berhasil.

"Saya selalu bilang saya dengan kompetisi saya selalu berani, kompetisi bikin kita lebih pintar, tapi bagi saya yang penting film Indonesia mendominasi," jelas Manoj Punjabi.

Soal jumlah penonton Badarawuhi Di Desa Penari, Manoj Punjabi menegaskan akan selalu menerima dengan rasa syukur dan menjadi pembelajaran untuk terus menjadi yang kebih baik.

"Mau hasilnya 3,5 juta atau 4 juta saya bersyukur. Mudah-mudahan tahun depan bisa lebih baik lagi," terang Manoj Punjabi.

Disutradarai Kimo Stamboel, film Badarawuhi di Desa Penari adalah prekuel dari KKN di Desa Penari yang memecahkan rekor film terlaris sepanjang masa dengan jumlah penonton mencapai 10 juta lebih.

Film Badarawuhi Di Desa Penari dibintangi Aulia Sarah, Maudy Effrosina, Jourdy Pranata, Claresta Taufan, Aming, Ardhit Erwanda, Muhammad Iqbal Sulaiman, Dinda Kanya Dewi dan masih banyak lainnya.

Penulis : Supriyanto
Editor: Supriyanto
Berita Terkait