6 Kebaikan Berjalan Kaki Setiap Hari

Alam Mary | 4 Mei 2024 | 23:59 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Kebanyakan orang dipusingkan soal pilihan jenis olahraga yang ingin dikerjakan. Mau ikut latihan fisik yang sedang tren, nyatanya ada biaya bulanan yang harus dikeluarkan, baju dan perlengkapan khusus, hingga lokasi latihan yang cukup jauh. Padahal kenapa harus ribet dan mahal kalau niatnya sekadar menjadi sehat?

Salah satu jenis latihan fisik yang seringnya dianggap bukan latihan fisik, jalan kaki. Ya, jalan kaki setiap hari bisa menjadi pilihan untuk Anda yang ingin memiliki tubuh sehat namun dengan minimum usaha. Cukup niatkan keluar dari rumah saat matahari baru terbit, lalu lakukan!

Agar semakin bersemangat melakukan latihan fisik, 6 kebaikan berjalan kaki setiap hari berikut ini bisa semakin memantapkan niat Anda.

1. Aksesnya mudah dan bisa untuk siapa saja

Anda bisa mencari track terdekat dari rumah, karena berjalan kaki bisa dilakukan di mana saja selama merupakan area publik dan tidak bersinggungan dengan jalur kendaraan bermotor. Jalanan perumahan, lapangan dekat rumah, trotoar, dan lain-lain. Selain itu, jalan kaki tidak terbatas untuk kalangan tertentu, gender tertentu, atau usia tertentu. Balita hingga manula boleh melakukan latihan fisik jalan kaki.

2. Minim efek samping

Dibanding olahraga lainnya, jalan kaki paling minim efek samping. Hal ini pula yang menjadi alasan mengapa jalan kaki boleh dilakukan siapa saja tidak terbatas usia. Asalkan kaki masih berfungsi relatif baik, tidak ada gangguan penyakit khusus, latihan fisik jalan kaki boleh dilakukan setiap hari. 

3. Berfungsi memperbaiki

Berjalan kaki setiap hari dapat membantu menguatkan fungsi dan kerja jantung, menurunkan tekanan darah, serta melancarkan sirkulasi dan kestabilan gula darah.

4. Meningkatkan kesejahteraan mental

Berjalan kaki di alam terbuka dan hijau akan membuat perasaan lebih tenang. Hal ini secara tidak langsung akan menjaga kesehatan mental dan menurun stres. 

5. Mendukung penurunan dan menjaga berat badan ideal

Berjalan kaki setiap hari dalam durasi 30 menit selama kurang lebih 5 kali seminggu dapat membantu mereka yang memiliki berat badan berlebih. Pilihan yang lebih sehat dan aman karena penurunan tidak berlangsung instan melainkan bertahap secara alami. Latihan jalan kaki tetap dapat dilanjutkan untuk menjaganya tetap ideal. 

6. Meningkatkan kebugaran tubuh secara keseluruhan

Sama seperti manfaat melakukan fitness, berjalan kaki setiap hari akan memberi Anda ketahanan, kekuatan, dan kelenturan yang lebih baik lagi dan lagi.

Penulis : Alam Mary
Editor: Supriyanto
Berita Terkait